News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tanpa Kantor dan Studio, Stasiun Radio Ini Akan Siaran 56 Jam Non Stop saat Grand Launching

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Program siaran 56 Jam Non stop yang dibawakan oleh 28 penyiar Radio Katolikana

TRIBUNNEWS.COM - Radio Katolikana rencananya akan melakukan siaran selama 56 jam non stop saat gelaran grand launching, Jumat (25/9/2020) mendatang.

Direktur Eksekutif Radio Katolikana, Dhyana Chitta Samatha menjelaskan siaran 56 jam non stop sudah dipersiapkan jauh-jauh hari.

"Setelah melakukan persiapan sejak April 2020, maka pada 25 September 2020 ini, kami meluncurkan secara resmi Radio Katolikana. Acara peresmian ditandai dengan siaran live streaming selama 56 jam non stop oleh 28 jam penyiar yang melakukan siaran secara live dari beberapa kota dan wilayah di Indonesia,” papar Dhyana kepada Tribunnews, Kamis (24/9/2020).

Dhyana melanjutkan, acara grand Launching Radio Katolikana antara lain diisi dengan live talkshow: Siar Agama di Era Digital pada Sabtu, 26 September 2020 pukul 19.30.

Live talkshow ini akan menghadirkan narasumber: Errol Jonathans (CEO Suara Suarabaya), Maria Hartiningsih (Penulis, jurnalis Kompas 1984-2015), Devi Asmarani (Pemimpin Redaksi Magdalene.co), dan RD Steven Lalu (Sekretaris Eksekutif Komisi Komsos KWI).

Baca: Neng Wirdha Yakin Dapat Suport Elvy Sukaesih Makanya Lagunya 10 Minggu Teratas di Radio ELMitra FM

"Live talkshow ini akan membedah: Bagaimana media baru mempromosikan gerakan inklusi, pluralisme, sekaligus kritis terhadap persoalan sosial keagamaan di Tanah Air? Bagaimana media baru berbasis komunitas agama, mampu menembus sekat-sekat perbedaan? Bagaimana media baru bisa berumur panjang dan menjadi bagian hidup generasi milenial?," beber Dhyana.

Penyair Joko Pinurbo pun akan dihadirkan untuk turut menghibur para pendengar Radio Katolikana.

Di luar itu, masih banyak program-program menarik yang dihadirkan oleh 26 penyiar Radio Katolikana yang berasal dari berbagai kota dan penjuru Indonesia.

Radio Katolikana juga membuka diri untuk kolaborasi dengan berbagai komunitas yang ada di Indonesia atau pun di negara lain.

“Buat para sahabat dan pendengar setia Radio Katolikana, mohon doa dan dukungan agar Radio Katolikana bisa menjadi sahabat Anda dalam menjalani perziarahan kita,” tutur Dhyana.

Baca: Rilis Single Rindu Ibu, Roro Fitria Sibuk Road Show ke Ratusan Stasiun Radio

Radio Tanpa Kantor dan Studio

Penyiar Radio Katolikana Lidwina Retnaningrum alias Mbak Ning sedang melakukan siaran live streaming dari salah satu kamarnya di Kediri, Jawa Timur (Dok.Radio Katolikana)

Menurut Dhyana, Radio Katolikana ingin menyebarkan kabar gembira ke seluruh penjuru dunia dengan cara serius namun santai, rendah hati tanpa menggurui.

Mengusung tagline Wajah Gereja Nusantara, Radio Katolikana ingin menghadirkan wajah Gereja yang menjunjung nilai-nilai lokalitas, keindonesiaan, dan kemanusiaan, menjadi Katolik 100 persen, dan Indonesia 100 persen.

Radio ini siaran setiap hari pukul 16.00-24.00 WIB melalui situs radio.katolikana.com.

Baca: MDZhB, Stasiun Radio Misterius Rusia yang Siaran Sejak Tahun 1982 tapi Tidak Diketahui Asalnya

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini