Masih dari sumber yang sama, diketahui hari Minggu (27/12) lalu, Risma sempat kunjungi Penyandang Disabilitas Intelektual di Ponorogo, Jawa Timut.
Pada kunjungannya itu, Risma menyampaikan Kementerian Sosial berkomitmen penuh meningkatkan kemandirian para penyandang disabilitas intelektual.
“Mereka harus punya kemandirian dengan perlahan mengurangi ketergantungan kepada orang lain."
"Saya juga bawa bibit lele, nanti kita liat progresnya."
"Kalau ini bagus bisa diberdayakan untuk yang lain, memang berat, tapi harus dilakukan,” katanya.
Resmi Jadi Mensos, Tri Rismaharini Ungkap 4 Tugasnya ke Depan
Tri Rismaharini resmi menggantikan posisi Juliari Batubara sebagai Menteri Sosial (Mensos).
Dikutip dari keterangan persnya di kanal Youtube Sekretariat Presiden, Mensos Risma mengungkap empat tugas sesuai instruksi Presiden Joko Widodo.
"Ini yang sangat urgent, bagaimana realisasi bantuan untuk tri wulan empat dan nanti awal tahun 2021 Januari, minggu pertama harus bisa keluar," ucap Risma, Rabu (23/12/2020).
Maka dari itu, Risma akan mengejar target agar bantuan bisa segera direalisaikan.
Baca juga: Lupa Sebut Nama Istri dalam Sertijab, Sandiaga Langsung Minta Maaf: Ini Tidak Sekarang Marahnya
Baca juga: Sandiaga Jadi Menteri, Erick Thohir Kenang Foto Lawas Bareng Muhammad Lutfi: Dulu Nongkrong Bareng
"Kami harus kerja keras, pada minggu pertama bulan Januari untuk 2021 bisa segera tersampaikan kepada penerima bantuan," tambahnya.
Selanjutnya, Risma menyampaikan kementeriannya akan melakukan pembinaan dalam penyaluran bantuan kepada masyarakat.
"Yang kedua, pemberdayaan, kita mencoba bagaimana bantuan itu mempunyai dampak langsung yang terukur kepada kesejahteraan masyarakat."
"Memang ada mekanisme-mekanisme pembinaan yang harus kami lakukan," kata Mensos ini.
Baca juga: Kerap Dianggap Galak, Ini Kata Mensos Tri Rismaharini
Baca juga: Janji Menteri Baru Jokowi, Tri Rismaharini, Muhammad Lutfi, hingga Sakti Wahyu Trenggono