News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Krisis Myanmar

Bertemu Menlu Thailand, Retno Marsudi Bahas Masalah Myanmar

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi.

Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Luar Negeri Indonesia (Menlu RI) Retno Marsudi melakukan pertemuan dengan Menlu Thailand, Don Pramudwinai di Bangkok, Rabu (24/2/2021).

Dalam pertemuan tersebut satu hal yang dibahas adalah solusi penyelesaian konflik politik yang terjadi di Myanmar.

“Berbicara dengan semua pihak menjalin komunikasi berkonsultasi selalu dilakukan Indonesia dengan tujuan utama dapat memberikan kontribusi untuk menangani masalah yang sedang berkembang,” kata Retno pada konferensi pers, Rabu (24/2/2021).

Baca juga: Batal ke Naypyidaw, Retno Marsudi Bertemu Dengan Menlu Myanmar di Bangkok

Retno menegaskan Indonesia memilih untuk tidak berdiam diri dengan situasi yang terjadi di Myanmar.

Hal tersebut dilakukan semata-mata untuk menjaga perdamaian, stabilitas dan kesejahteraan di kawasan.

Kepada Don, Retno menyampaikan posisi Indonesia.

Ia mengatakan bahwa RI akan konsisten menyuarakan pentingnya keselamatan dan kesejahteraan rakyat Myanmar.

Termasuk memulihkan transisi demokrasi yang inklusif dan pentingnya penghormatan terhadap Piagam ASEAN.

Baca juga: ASEAN Belum Siapkan Rencana Aksi untuk Myanmar, Massa Demo Kedubes RI di Yangon

“Thailand memiliki posisi yang khusus, karena berbatasan darat sepanjangan 2400 km dengan Myanmar dan sekitar 2 juta orang Myanmar tinggal di Thailand,” ujarnya.

Selain membahas Myanmar, Menlu Retno juga membahas persiapan Joint Commission Meeting dengan Menlu Don.

Hal tersebut karena tahun ini bertepatan 70 tahun hubungan diplomatik kedua negara.

Kedua menlu juga membahas rencana penyelenggaraan pertemuan ASEAN.

Baca juga: ASEAN Belum Siapkan Rencana Aksi untuk Myanmar, Massa Demo Kedubes RI di Yangon

Pada pertemuan bilateral itu, Retno menyampaikan bahwa Thailand turut menyampaikan persetujuannya.

“Sejauh ini, negara–negara ASEAN telah menyampaikan komitmen dukungan terhadap penyelenggaraan pertemuan para Menlu ASEAN,” kata Retno.

Sebelumnya, Menlu Retno juga telah melakukan kunjungan ke Brunei Darussalam dan Singapura untuk membahas situasi Myanmar.

Retno mengatakan bahwa dirinya juga telah membahas masalah Myanmar dengan Menlu Filipina, Malaysia, Singapura, Vietnam, Laos, Kamboja, serta utusan Sekjen PBB.

Isu Myanmar juga telah dibahas RI dengan Myanmar selama kunjungan PM Malaysia ke Indonesia.

“Pagi ini saya berbicara dengan acting assistant under secretary AS. Besok rencananya akan kembali komunikasi dengan Menlu Inggris dan dengan Sekjen PBB, dan mantan PM Australia yang sekarang menjadi Ketua Global Leadership Forum dan Asia Society, juga berencana melakukan pembicaraan dengan saya,” kata Retno.

Retno mengatakan sebelumnya dia juga telah melakukan komunikasi dengan Menlu Australia, Jepang, AS, RRT, Inggris dan India.

Kendati pelaksanaan shuttle diplomacy ditengah pandemi tidak mudah, Retno berkomitmen membawa Indonesia berkontribusi guna mencari penyelesaian terbaik bagi situasi di Myanmar saat ini, seperti yang dilakukan saat isu Rohingya muncul.

“Indonesia juga merupakan negara pertama yang melakukan shuttle diplomacy,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini