"Dia mau lapor itu kirain putrinya itu engga pulang. Ternyata pukul 09.00 WIB kemarin itu sempat ngasih tahu ke orang tuanya pergi sebentar. Nah itu pamitnya sama orang tuanya," ucap Tiuria.
Upaya demi upaya terus dilakukan oleh pihak keluarga, termasuk menghubungi nomor telepon ZA.
Sayangnya, lantaran nomor telepon ZA yang kerap berganti membuat usaha sia-sia.
"Engga jadi lapor, itu kalau dia engga pulang setelah 24 jam baru dia lapor polisi. Kan pamit ke ibunya. Ternyata sorenya dia sudah dapat kabar gitu," paparnya.
Padahal sebelumnya sang kakak sempat mencoba mencari nomor telepon ZA terkini.
Sayangnya, lagi-lagi tak membuahkan hasil lantaran nomor ZA sukar dilacak oleh keluarganya.
Berita ini tayang di Tribun Jakarta: Kapolri Sebut ZA Lone Wolf, Ayah Yakin Ada Orang Tuntun Putrinya Serang Mabes Polri