News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PDIP: Pembangunan Infrastruktur Jadikan Posisi Geopolitik Indonesia Makin Strategis

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekjen DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya mengapresiasi kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan jajarannya, khususnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, terkait kerja pembangunan infrastruktur yang terus berjalan, walau dunia digoyang pandemi covid-19. 

Hasto mengatakan pihaknya mengapresiasi, karena terbukti Pemerintahan Jokowi-Maruf terus bekerja keras di tengah berbagai masalah akibat pandemi covid. 

Data BPS yang baru diumumkan kemarin menunjukkan adanya pertumbuhan ekonomi hingga 7 persen lebih dibandingkan angka tahun lalu. Dan salah satu yang menyumbang pertumbuhan itu adalah sektor konstruksi. 

Hal itu disampaikannya dalam webinar 'Antisipasi Dampak Ekonomi Terhadap 8 juta Tenaga Kerja Industri Jasa Konstruksi dan Jasa Pendukung Pada Masa Covid-19' yang digelar DPP PDIP, Jumat (6/8/2021).

Baca juga: Anggota DPR Nilai Pemerintah Kurang Memperhatikan Infrastruktur Logistik Pangan

"Ini berkat kerja keras semua dan konsolidasi pemerintahan yang dilakukan," kata Hasto.

Padahal, pandemi covid-19 telah mengubah peradaban dunia. Tatanan pemerintahan, ekonomi, hingga kehidupan sehari-hari berubah. Bahkan partai politik pun berubah. PDIP melaksanakan 103 rapat partai yang 40 persennya dilaksanakan secara daring. 

Di tengah perubahan itu, Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin membuktikan bahwa pekerjaan untuk membangun ekonomi nasional tak berhenti. 

Di tengah pandemi, Jokowi justru meresmikan banyak jalan tol baru. 

Dalam konteks geopolitik, lanjut Hasto, pembangunan infrastruktur yang masif ini adalah bagian dari mata rantai ekonomi dunia. Yang menempatkan Indonesia sebagai wilayah strategis dengan pembangunan berbagai infrastruktur baru yang menghubungkan Indonesia. 

"Pelabuhan, jalan tol dibangun dari Sumatera sampai ke Jawa. Baru kali ini pemerintahan kita sejak merdeka, kita lihat pembangunan  masif yang menghubungkan Indonesia Raya kita. Ini terobosan dan ini kerja keras Pak Menteri Basuki. Layak kita beri tepuk tangan atas prestasi ini," urainya. 

Tentu saja, pandemi covid tetap memunculkan masalah bagi ekonomi rakyat. Semisal, kata Hasto, mekanisasi sejumlah pekerjaan konstruksi tak bisa terhindarkan. 

Namun demikian, Pemerintahan Jokowi tetap harus mendorong agar sektor riil bergerak, dimana rakyat terlibat di dalamnya. 

"Pandemi ini membawa peluang bagi kita memikirkan kembali konsep pembangunan kita. Covid telah membawa perubahan pada peradaban dunia. Tetapi sebagai sebuah gagasan konektivitas seluruh mata rantai ekonomi, kerja ini mesti tetap dilanjutkan di tengah pandemi," kata Hasto. 

"Di tengah pandemi ini, kita justru ada waktu merekonstruksi arah pembangunan nasional kita. Kita harus siapkan new normal, berhadapan berbagai varian virus yang lebih menular, dan tanggung jawab kita kepada rakyat tak bisa kita lupakan," tegas Hasto. 

Pihaknya berharap, lewat webinar, ditemukan berbagai solusi kebijakan yang memastikan sektor konstruksi tetap membangun lapangan kerja, memastikan jaminan sosial. 

"Segala kesulitan kita hadapi bersama dan bergotong royong sehingga bisa diatasi bersama. PDI Perjuangan memberi dukungan sepenuhnya bagi kebijakan Jokowi-Maruf Amin dan kebijakan menterinya, selama ini bertujuan mengatasi berbagai persoalan akibat covid, sekaligus membangun ruang bagi bekerjanya rakyat di berbagai sektor kehidupan," jelas Hasto. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini