News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Saat Erick Thohir Bantu Seorang Anak Penjual Cilok untuk Melanjutkan Pendidikan Sekolah

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri BUMN Erick Thohir saat menemui seorang anak yang sedang berdagang cilok di pinggir jalan bernama Dimas. /capture video

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, bahwa pendidikan merupakan sesuatu yang penting. Apalagi, bagi anak-anak untuk bekal masa depannya.

Hal itu disampaikan saat menemui seorang anak yang sedang berdagang cilok di pinggir jalan bernama Dimas.

Dalam kesempatan itu, Erick sempat berbincang dengan Dimas. Ia menanyakan harga dagangan hingga sudah berapa lama berjualan kepada Dimas.

Dalam perbincangan itu juga, Erick tampak terkejut mengetahui Dimas sudah tidak bersekolah dan memilih untuk berjualan cilok untuk membantu perekonomian keluarga.

Baca juga: Muktamar NU Digelar di Gunung Sugih Lampung, Ini Kata Erick Thohir

Erick pun langsung menyatakan Dimas akan mendapat pembiayaan untuk bersekolah kembali hingga lulus Sekolah Menengah Atas. Dimas diketahui putus sekolah saat duduk di kelas 2 Sekolah Dasar.

"Kegigihan Dimas dalam membantu sang Ibu berjualan mengingatkan Saya pada almarhum Ayah Saya yang juga berjualan baju di usia 10 tahun. InsyaAllah dengan ditempuhnya pendidikan yang baik dapat menjadi fondasi untuk Dimas yang membentuk masa depan cerahnya," kata Erick melalui video yang dibagikannya, Kamis (23/12/2021). 

Tak hanya peduli dengan sekolah Dimas, Erick juga menyatakan akan memberi bantuan untuk biaya sewa rumah Dimas dan ibundanya hingga 10 tahun.

Baca juga: DPR Kritik Langkah Erick Thohir Kerap Gonta-ganti Pimpinan BUMN

Ia berharap bantuan itu akan membuat Dimas bisa fokus sekolah seraya tetap berdagang membantu perekonomian keluarga.

"Ya udah gini aja, kalo gitu berarti, kita sewa jangka panjang, sampai 10 tahun gitu ya. Nanti depannya (rumah,red) ada usahanya," ujar Erick.

Mengetahui hal itu, Dimas tampak mengucapkan syukur. "Ya Allah, terima kasih atas semua pertolongan ini melalui Bapak Erick," ucap Dimas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini