News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bursa Capres

Latar Belakang Militer Masih Diminati, Pengamat: Andika Perkasa Bisa Menjadi Rising Star

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nama Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menjadi sorotan seusai masuk ke dalam radar bursa calon presiden yang diusung oleh Partai NasDem.

Eks Kepala Staf TNI Angkatan Darat itu diprediksi tak hanya jadi penghangat bursa di Pilpres 2024 saja.

Direktur Eksekutif lembaga survei Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno menyampaikan bahwa Andika Perkasa diprediksi bisa menjadi bintang di antara pilihan tokoh-tokoh lainnya di Pilpres 2024.

"Potensial. Andika Perkasa termasuk yang bisa menjadi rising star," kata Adi saat dikonfirmasi Tribunnews, Sabtu (18/6/2022).

Adi menuturkan peluang Andika Perkasa diprediksi lebar karena memiliki track record yang mumpuni.

Apalagi, masyarakat Indonesia masih cenderung ingin memilih pemimpin yang berlatar belakang militer.

Baca juga: Jenderal Andika Perkasa Masuk Kandidat Capres dari NasDem, Ini Profil dan Rekam Jejak Panglima TNI

"Posisinya sebagai panglima, latar belakang pendidikan militer yang bagus, dan jaringan internasional yang luas jadi daya tarik bagi parpol. Apalagi publik masih melihat sosok berlatar belakang militer sebagai sosok capres yang diinginkan," jelas dia.

Oleh sebab itu, kata Adi, Partai NasDem pastinya memiliki kalkulasi politik tersendiri hingga memilih Andika Perkasa menjadi salah satu figur yang diusung menjadi capres yang melenggang di Pilpres 2024 mendatang.

"Masuk radar NasDem menunjukkan Andika luar biasa dan punya kans maju pilpres 2024. Karena NasDem pasti punya kalkulasi politik rasional soal peta politik elektoral," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi mengusung tiga figur sebagai bakal calon presiden (capres) untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Adapun ketiga figur yang dimaksud yakni, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Baca juga: Anies, Andika Perkasa, dan Ganjar Jadi Kandidat Capres NasDem, Surya Paloh: Kualifikasinya Sama

"Saya akan bacakan penetapan rekomendasi nama-nama bakal calon Presiden Republik Indonesia, yang pertama Anies Baswedan, Muhammad Andika Perkasa, dan ketiga Ganjar Pranowo," kata Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh saat mengumumkan tiga nama figur di agenda penutupan Rakernas NasDem, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022).

Paloh mengatakan, ketiga nama yang diusung tersebut merupakan hasil rapat pleno atas usulan dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) yang disampaikan dalam rapat kerja nasional (Rakernas).

Surya Paloh juga menegaskan ketiga nama yang diusung oleh DPP tersebut nantinya akan ditentukan hanya menjadi satu untuk calon presiden.

"Seandainya kursi presiden itu ada 3, ketua umum tidak perlu berpikir lagi, tapi karena ini hanya satu, UU juga memilih satu," kata Paloh.

Dengan begitu, Paloh menyatakan, akan mengumumkan satu nama yang akan ditetapkan dirinya untuk diusung oleh NasDem.

Kendati demikian belum dapat dipastikan kapan dan di mana akan diumumkan.

"Insha Allah akan kita tetapkan satu, waktu dan tempatnya kita cari hari baik dan bulan baik," kata Surya Paloh.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini