News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Koalisi Partai Politik

PPP Sarankan Demokrat Gabung ke KIB Jika Ingin Ikut Berlayar di Pilpres 2024

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi. Ia menyarankan Partai Demokrat tidak menyerah dalam merajut koalisi menghadapi Pemilu 2024.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menyarankan Partai Demokrat tidak menyerah dalam merajut koalisi menghadapi Pemilu 2024.

Meski PPP bersama Golkar dan PAN telah membentuk Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), namun tetap membuka ruang untuk parpol lain yang masih ingin bergabung, termasuk Partai Demokrat.

"Demokrat jangan seperti orang patah harapan, meski itu sah-sah saja. Karena Golkar, PAN dan PPP sudah solid di koalisi. Kalau Demokrat ingin bisa ikut berlayar di Pilpres 2024, ya ikut saja dalam KIB," kata Baidowi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (5/7/2022).

Pria yang akrab disapa Awiek itu menegaskan Golkar, PAN, dan PPP solid membentuk Koalisi Indonesia Bersatu.

Dia mengungkapkan, parpol di KIB memiliki tugas untuk mendekati partai lain, termasuk Partai Demokrat.

"Kalau Demokrat mau bergabung ya ayok. Jangan terkesan seperti orang yang hopeless gitu," ujarnya.

Baca juga: Demokrat Ajak Golkar Koalisi di Pilpres 2024 Meski Sudah Bergabung di KIB Bareng PAN dan PPP

Awiek kembali menegaskan KIB tidak akan bisa dipengaruhi dengan wacana-wacana dan dinamika yang berkembang ke depan.

Termasuk soal wacana baru bahwa Demokrat berencana membuat koalisi baru bersama Golkar.

"Jadi setelah KIB sudah solid dan bisa berlayar mereka mulai membuat wacana baru bahwa Golkar dan Demokrat membuat koalisi baru. Itu kan rencana memecah belah. Dan KIB tidak terpengaruh itu," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini