News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Komisi III DPR Gelar Wawancara Calon Pimpinan KPK Pengganti Lili Pintauli Besok

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi rapat di Komisi III DPR.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DPR melalui Komisi III akan menggelar wawancara untuk terhadap calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pengganti Lili Pintauli Siregar.

Rencananya, wawancara tersebut digelar pada Rabu (28/9/2022) besok.

Adapun, ada dua nama yang dikirim presiden sebagai calon pimpinan KPK, yakni Johanis Tanak dan I Nyoman Wara.

"Besok jam 14.00. Hanya wawancara saja," kata Wakil Ketua Komisi III DPR RI Adies Kadir, saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (27/9/2022).

Baca juga: DPR Terima Surat Presiden Terkait Calon Pimpinan KPK Pengganti Lili Pintauli Siregar

I Nyoman Wara dan Johanis Tanak merupakan dua dari lima nama yang gugur saat voting pemilihan pimpinan KPK di Komisi III DPR.

I Nyoman Wara adalah auditor utama investigasi di Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Pada 2018, dia pernah menjadi saksi ahli auditor BPK dalam kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) yang menjerat Syafruddin Arsyad Temenggung di Tipikor Jakarta.

Sedangkan, Johanis Tanak merupakan pensiunan jaksa.

Dia sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi pada 2020.

Sebelum itu, Johanis Tanak juga pernah menjabat sebagai Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Riau di tahun 2014, serta Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah pada 2016.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini