News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bom di Bandung

Sebelum Ledakkan Diri, Pelaku Acungkan Senjata Tajam ke Jajaran Polsek Astanaanyar yang Apel Pagi

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Situasi sekitar Polsek Astana Anyar Bandung saat ledakan diduga bom bunuh diri terjadi, Rabu (7/12/2022). Tiba-tiba ada satu orang laki-laki yang menerobos masuk Polsek Astanaanyar sambil mengacungkan senjata tajam, dan menerobos barisan pasukan apel pagi.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aksi bom bunuh diri terjadi di Polsek Astanaanyar, Bandung, Jawa Barat pada Rabu (7/12/2022) sekitar pukul 8.20 WIB.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin mengatakan saat kejadian terjadi, anggota Polsek Astana Anyar tengah melaksanakan apel pagi.

Baca juga: Polisi: Terduga Pelaku Bom Bunuh Diri di Polsek Astanaanyar Bandung Meninggal Dunia

Tiba-tiba ada satu orang laki-laki yang menerobos masuk Polsek Astanaanyar sambil mengacungkan senjata tajam, dan menerobos barisan pasukan apel pagi.

"Dapat kami laporkan bahwa pada pukul 08.20 Polsek Astanaanyar sedang melakukan apel pagi tiba-tiba ada satu orang laki-laki masuk ke Polsek mengacungkan senjata tajam menerobos barisan apel pagi seketika anggota pada menghindar tidak lama kemudian ada ledakan," kata Aswin seperti dikutip dari live streaming Kompas TV, Rabu.

Sebelumnya Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan juga telah membenarkan terjadi peristiwa aksi bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Bandung.

"Iya benar, dugaan bom bunuh diri, di Astanaanyar" kata Ramadhan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini