TRIBUNNEWS.COM - Dalam rangka momen Tahun Baru 2574, PT Kereta Api Indonesia menghadirkan promo tiket kereta api bertajuk New Year Deals.
Dalam promo ini, KAI menyediakan lebih dari 18.000 kuota tiket kereta api dengan harga khusus mulai dari Rp100.000 untuk kelas ekonomi.
Sementara tiket promo kereta api kelas eksekutif dijual Rp200.000 dan bisnis seharga Rp150.000.
Promo New Year Deals KAI ini berlaku untuk pembelian dari aplikasi KAI Access mulai 20 s.d 31 Januari 2023 untuk keberangkatan 21 Januari s.d 7 Februari 2023.
Perlu diketahui, tiket promo kereta api ini bisa dibeli pada 20 Januari 2023 mulai jam 00.00 WIB.
Informasi ini diketahui dari unggahan akun Instagram resmi PT KAI @kai121_ pada Rabu (18/1/2023).
Baca juga: OK Bank Menawarkan Dana Cadangan dalam Menyambut Hari Raya Imlek
"Long weekend Imlek jangan di rumah aja. Yuk traveling, mumpung ada promo New Year Deals 2023 dari KAI nih!" tulis keterangan pada unggahan akun Instagram tersebut.
Adapun syarat dan ketentuan promo tiket kereta api "New Year Deals" yakni sebagai berikut:
Syarat dan Ketentuan Promo Tiket Kereta Api New Year Deals
1. Pembelian hanya dapat dilakukan di aplikasi KAI Access dan selama tiket promo masih tersedia
2. Tarif promo berlaku parsial dengan tarif flat (jauh dekat sama)
3. Pembayaran sesuai channel yang tersedia di aplikasi KAI Access
4. Dapat dibatalkan dan diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku
5. Tarif promo tidak berlaku:
- Reduksi (kecuali infant);
- Tarif khusus;
- Gabungan diskon atau promo lainnya;
- Di KA PSO, Luxury, Priority, Panoramic dan kereta wisata lainnya.
Baca juga: Daftar Promo KFC Bulan Januari 2023, Nikmati 7 Potong Ayam Goreng Hanya Rp 90 Ribu
Berikut ini daftar KA dan rute yang mendapatkan tarif promo New Year Deals:
1. Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp)
2. Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp)
3. Argo Lawu (Solo Balapan - Gambir pp)
4. Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang pp)
5. Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang pp)
6. Argo Wilis (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
7. Bangunkarta (Pasar Senen - Jombang pp)
8. Bima (Gambir - Surabaya Gubeng pp)
9. Brantas (Pasar Senen - Blitar pp)
10. Brawijaya (Gambir - Malang pp)
11. Dharmawangsa (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
12. Fajar Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)
13. Fajar Utama Yk (Pasar Senen - Yogyakarta pp)
14. Gajayana (Gambir - Malang pp)
15. Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
16. Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
17. Harina (Bandung - Surabaya Pasar Turi pp)
18. Jayabaya (Pasar Senen - Malang pp)
19. Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
20. Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
21. Kertanegara (Purwokerto - Malang pp)
22. Kutojaya Utara (Jakarta Kota - Kutoarjo pp)
23. Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp)
24. Logawa (Purwokerto - Jember pp)
25. Malabar (Bandung - Malang pp)
26. Mataram (Pasar Senen - Solo Balapan pp)
27. Matarmaja (Pasar Senen - Malang pp)-
28. Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
29. Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng pp)
30. Progo (Pasar Senen - Lempuyangan pp)
31. Purwojaya (Gambir - Cilacap pp)
32. Ranggajati (Cirebon - Jember pp)
33. Sembrani (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp)
34. Senja Utama Solo (Solo Balapan - Pasar Senen)
35. Senja Utama Yk (Yogyakarta - Pasar Senen pp)
36. Singasari (Pasar Senen - Blitar pp)
37. Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
38. Wijayakusuma (Cilacap - Banyuwangi pp)
(Tribunnews.com/Nurkhasanah)