Saat kejadian Praka Arya Nobel Gideon berkendara di belakang korban yang diketahui bernama Sri Dewi Kemuning.
Kemudian tiba-tiba motor Sri Dewi Kemuning mengerem mendadak.
Praka Arya Nobel Gideon pun tanpa sengaja menabrak motor korban yang saat itu sedang memboncengkan seorang anak.
"Tiba-tiba motor yang di depannya mengerem mendadak sehingga Praka Arya Nobel Gideon tanpa sengaja menabrak motor di depannya," kata Indan, Selasa (25/4/2023).
Dari tabrakan yang tak disengaja itu, lanjut Indan, sempat terjadi dialog yang memicu aksi arogan Praka Arya Nobel Gideon dengan menendang motor Sri Dewi.
"Dari peristiwa tersebut, terjadilah dialog antara Praka ANG dan Sri Dewi Kemuning, hingga memicu tindakan penendangan oleh Praka ANG kepada bagian samping motor Sri Dewi Kemuning," kata Indan.
Dari video yang beredar, Sri Dewi yang sedang memboncengkan seorang anak itu lalu terkejut.
Namun, ia berusaha mengendalikan motornya agar tak jatuh.
Sesaat setelah itu, Praka Arya Nobel Gideon pun menendang motor korban.
Dengan masih menggunakan pakaian loreng, Arya Nobel Gideon lalu langsung tancap gas.
Saat ini, kata Indan, Praka Arya Nobel Gideon mendapat sanksi disiplin dan ditahan untuk diproses lebih lanjut.
Selain itu, ia juga diminta untuk menyampaikan permohonan maaf.
Baca juga: Panglima TNI Yudo Margono Minta Maaf atas Ulah Anak Buah yang Tendang Motor, Sebut Praka ANG Arogan
Panglima TNI Minta Maaf
Buntut viralnya video oknum TNI AU itu, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono meminta maaf.