News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Partai Golkar dan Dinamikanya

Usai Dilantik jadi Menteri ESDM, Malam Ini Bahlil Tancap Gas Daftar Calon Ketum Golkar

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Acos Abdul Qodir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bahlil mendapatkan ucapan selamat dari Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bahkan sampai cipika cipiki

Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bahlil Lahadalia yang baru dilantik sebagai Menteri ESDM, menyatakan akan mendaftarkan diri jadi bakal calon Ketua Umum Partai Golkar malam ini. 

"Nanti jam 7 malam saya daftar," kata Bahlil kepada awak media di Jakarta, Senin (19/8/2024?). 

Bahlil mengaku tak melakukan persiapan khusus untuk mendaftarkan diri jadi bakal calon Ketua Umum Partai Golkar 2024-2029.

"Enggak ada, kita sudah biasa kompetisi, kok fight-fight segala, kompetisi biasa," jelasnya. 

Kemudian Bahlil mengatakan dirinya sudah biasa berkompetisi sejak menjabat jadi Ketua OSIS. 

"Kita kan sudah terbiasa, dari ketua osis sudah fight, dari ketua kelas dulu, ketua HIPMI apa semua jabatan yang alhamdulillah saya jalani ini dengan proses," tegasnya. 

Sebelumnya Panitia pengarah Rapimnas dan Munas Golkar, Derek Loupatty mengatakan malam ini Bahlil Lahadalia bakal mendaftarkan diri jadi calon Ketua Umum Golkar. 

Diketahui pendaftaran calon Ketum Golkar dibuka pada Senin (19/8/2024) 16.00 WIB sampai 22.00 malam. 

"Ada informasi dari pimpinan sekitar jam 7 malam. Bahwa ada bakal calon ketua umum mendaftar yaitu Pak Bahlil Lahadalia," kata Derek kepada awak media di kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Senin (19/8/2024).

Baca juga: Ini 12 Parpol Pendukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024 dan Jumlah Kursinya di DPRD

Kemudian Derek imbau bagi kader Golkar lainnya yang berminat jadi calon ketua umum segera mendaftarkan diri. 

"Jadi yang laksanakan panitia pengarah adalah tidak ada pengambilan formulir. Formulir kita siapkan pada saat bakal calon datang mendaftar, kemudian calon mengisi lampirannya," jelasnya. 

Derek kemudian mengatakan setidaknya ada tujuh syarat yang harus dipenuhi sebagai bakal calon ketua umum Partai Golkar. 

"Dan yang paling penting berkaitan syarat 30 persen. Panitia pengarah hanya akan meloloskan calon yang memenuhi 30 persen dukungan dari seluruh pemilik suara peserta munas," jelasnya.

Diberitakan, Partai Golkar bakal melakukan pemilihan Ketua Umum baru dalam Musyawarah Nasional (MUnas) setelah Airlangga Hartarto mengundurkan diri pada Minggu, 11 Agustus 2024.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini