Hari Anti Obesitas ditetapkan pada tahun 2001 oleh perusahaan VLCC dari India.
Berbagai kampanye tahunan akan dilakukan dari bulan November sampai Desember untuk menyuarakan pentingnya gaya hidup sehat agar tetap bugar.
3. Hari Kue Internasional
Tanggal 26 November juga diperingati sebagai Hari Kue Internasional.
Peringatan Hari Kue Internasional ini bertujuan untuk mengapresiasi kue sebagai kudapan panggang yang biasanya terbuat dari tepung, gula, dan bahan lainnya.
Kue dalam bentuk tertuanya adalah modifikasi roti dan terus berkembang hingga saat ini mencakup berbagai makanan manis panggang seperti kue kering, pai, dan lainnya.
Biasanya kue disajikan untuk kegiatan acara seperti pernikahan, ulang tahun, maupun acara lainnya.
Baca juga: Pilkada Serentak 27 November 2024, Apakah Termasuk dalam Daftar Tanggal Merah Hari Libur Nasional?
4. HUT Tangerang Selatan
Tanggal 26 November 2024 merupakan momen penting dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tangerang Selatan.
HUT Tangerang Selatan diperingati setiap tanggal 26 November.
Mengutip situs resmi Pemprov Tangsel, disebutkan bahwa Tangerang Selatan merupakan daerah otonom.
Kota Tangerang Selatan terbentuk pada akhir tahun 2008 berdasarkan UU Nomor 51 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kota Tangerang Selatan di Provinsi Banten.
UU ini baru terbit pada tanggal 26 November 2008 dan bertepatan setiap tanggal ini diperingati HUT Tangerang Selatan.
(Tribunnews.com/Latifah)(PosBelitung.co)