​TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Heboh di media sosial X(twitter) mobil Toyota Alphard berkelir putih dengan plat nomor RI 25 dengan tulisan angka 11 mungil di pojok kanan bawah.
Baca juga: Resmi Beroperasi Saat Nataru 2024/2025, Waktu Tempuh Tol Klaten-Prambanan Hanya 30 Menit
Selain bermacet-macetan ria di jalanan Jakarta tanpa menggunakan patwal dan strobo, netizen juga bertanya-tanya soal angka mungil kecil di pojok kanan bawah plat nomor.
"Bermacet-macetan dengan RI 25 tanpa patwal, tanpa strobo," tulis akun X(twitter) @glrhn dikutip, Rabu(11/12/2024).
Akun X(twitter) @glrhn tersebut juga mengunggah foto mobil Alphard berkelir putih tersebut. Netizen kemudian bertanya-tanya kenapa ada angka kecil di pojok kanan bawah mobil RI 25 tersebut.
"Lihat angka kecilnya, 11," kata akun X(twitter) arifgilang_.
"Oh, wamen kebudayaan, si vokalis ini mah," tulis @dchlnachmd.
"Harusnya ya begini semua pemangku jabatan karena bukan tupoksi mereka untuk dilayani oleh masyarakat yang sudah menggaji mereka dari pajak-pajak. Tapi justru mereka melayani masyarakat dengan sepenuh hati. Good Job Mr Minister RI 25," tulis akun X(twitter) @ekonosyariah.
Baca juga: Nella Marsela Menangis Usai Dituduh Jaksa Jovi Flexing Pakai Mobil Dinas : Saya Dibully di Medsos
Usut punya usut ternyata penambahan angka mungil di kanan bawah penanda kontrol dari Kementerian Sekretariat Negara jumlah pengguna plat nomor RI di tiap kementerian.
Berikut daftar lengkap mobil pejabat RI dikutip dari situs resmi Daihatsu:
1. RI 1: Dipakai oleh Presiden Republik Indonesia
2. RI 2: Dipakai oleh Wakil Presiden Republik Indonesia
3. RI 3: Dipakai oleh Istri Presiden
4. RI 4: Dipakai oleh Istri Wakil Presiden
5. RI 5: Dipakai oleh Ketua MPR (Majelis Permusyawaratan Rakyat)
6. RI 6: Dipakai oleh Ketua DPR (Dewan Perwakilan Rakyat)
7. RI 7: Dipakai oleh Ketua DPD (Dewan Perwakilan Daerah)
8. RI 8: Dipakai oleh Ketua MA (Mahkamah Agung)
9. RI 9: Dipakai oleh Ketua MK (Mahkamah Konstitusi)
10. RI 10: Dipakai oleh Ketua BPK (Badan Pemeriksa Keuangan)
11. RI 11: Dipakai oleh Ketua KY (Komisi Yudisial)
12. RI 12: Dipakai oleh Gubernur BI (Bank Indonesia)
13. RI 13: Dipakai oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan)
14. RI 14: Dipakai oleh Dipakai oleh Kementerian Sekretariat Negara
15. RI 15: Dipakai oleh Menko Polhukam (Kementerian Koordinator Politik, Hukum dan HAM)
16. RI 16: Dipakai oleh Menko Perekonomian
17. RI 17: Dipakai oleh Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
18. RI 18: Dipakai oleh Menko Kemaritiman
19. RI 19: saat ini belum tersedia, namun dulu digunakan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia
20. RI 20: Dipakai oleh Kementerian Dalam Negeri
21. RI 21: Dipakai oleh Kementerian Luar Negeri
22. RI 22: Dipakai oleh Kementerian Pertahanan
23. RI 23: Dipakai oleh Kementerian Agama
24. RI 24: Dipakai oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia
25. RI 25: Dipakai oleh Kementerian Keuangan
26. RI 26: Dipakai oleh Kementerian Kebudayaan, Pendidikan Dasar dan Menengah
27. RI 27: Dipakai oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi
28. RI 28: Dipakai oleh Kementerian Kesehatan
29. RI 29: Dipakai oleh Kementerian Sosial
30. RI 30: Dipakai oleh Kementerian Ketenagakerjaan
31. RI 31: Dipakai oleh Kementerian Perindustrian
32. RI 32: Dipakai oleh Kementerian Perdagangan
33. RI 33: Dipakai oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
34. RI 34: Dipakai oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
35. RI 35: Dipakai oleh Kementerian Perhubungan
36. RI 36: Dipakai oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika
37. RI 37: Dipakai oleh Kementerian Pertanian
38. RI 38: Dipakai oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
39. RI 39: Dipakai oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan
40. RI 40: Dipakai oleh Kementerian Desa, Pembangunan Tertinggal, dan Transmigrasi
41. RI 41: Dipakai oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional
42. RI 42: Dipakai oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
Baca juga: Pelaku Aniaya Bocah 12 Tahun di Boyolali Hingga Cabut Kuku Pakai Tang 15 Orang, Termasuk Ketua RT
Pembaruan plat nomor pejabat RI per Desember 2024:
1. RI 15 Mendagri
2. RI 15 2 Wamendagri 1
3. RI 15 3 Wamendagri 2
4. RI 20 Men PPN/Ka. Bappenas
5. RI 20 2 Wamen PPN/Waka Bappenas
6. RI 21 Menpan RB
7. RI 21 2 Wamenpan RB
8. RI 22 Menko Polkam
9. RI 22 2 Wamenko Polkam
10. RI 22 3 Menteri Komdigi
11. RI 22 4 Wamen Komdigi
12. RI 22 5 Wamen Komdigi
13. RI 24 Menko Ekonomi
14. RI 24 2 Menaker
15. RI 24 3 Wamenaker
16. RI 24 4 Menperin
17. RI 24 5 Wamenperin
18. RI 24 6 Mendag
19. RI 24 7 Wamendag
20. RI 24 8 Men ESDM
21. RI 24 9 Wamen ESDM
22. RI 24 10 Men BUMN
23. RI 24 11 Wamen BUMN 1
24. RI 24 12 Wamen BUMN 2
25. RI 24 13 Wamen BUMN 3
26. RI 24 14 Men Investasi
27. RI 24 15 Wamen Investasi
28. RI 24 16 Men Pariwisata
29. RI 24 17 Wamen Pariwisata
30, RI 25 Menko PMK
31. RI 25 2 Menteri Agama
32. RI 25 3 Wamen Agama
33. RI 25 4 Mendikdasmen
34. RI 25 5 Wamendikdasmen
35. RI 25 6 Wamendikdasmen
36. RI 25 7 Mendiktisantek
37. RI 25 8 Wamendiktisaintek
38. RI 25 9 Wamendiktisaintek
39. RI 25 10 MenKebudayaan
40. RI 25 11 Wamen Kebudayaan
41. RI 25 14 Menteri Dukbangga/BKKBN
42. RI 25 15 Wamen Dukbangga/BKKBN
43. RI 25 16 Menteri PPPA
44. RI 25 17 Wamen PPPA
45. RI 25 18 Menpora
46. RI 25 19 Wamenpora
47. RI 26 MENKO IPK
48. RI 26 2 Menteri PU
49. RI 26 3 Wamen PU
50. RI 26 4 Menteri PKP
51. RI 26 5 Wamen PKP
52. RI 26 6 Menteri Transmigrasi
53. RI 26 7 Wamen Transmigrasi
54. RI 26 8 Menteri Perhubungan
55. RI 26 9 Wamen Perhubungan
56. RI 26 10 Menteri ATR/BPN
57. RI 26 11 Wamen ATR/BPN
58. RI 27 Menko Pemmas
59. RI 27 2 Menteri Sosial
60. RI 27 3 Wamen Sosial
61. RI 27 4 Menteri PPMI
62. RI 27 5 Wamen PPMI - 1
63. RI 27 6 Wamen PPMI - 2
64. RI 27 7 Mendes, PDT
65. RI 27 8 Wamendes, PDT
66. RI 27 9 Menkop
67. RI 27 10 Wamenkop
68. RI 27 11 Menteri UMKM
69. RI 27 12 Wamen UMKM
70. RI 27 13 Men Ekraf bu
71. RI 27 14 Wamen Ekraf
72. RI 28 2 MENTAN
73. RI 28 3 WAMENTAN
74. RI 28 4 MENHUT
75. RI 28 5 WAMENHUT
76. RI 28 8 MENLH
77. RI 28 9 Wamen LH
78. RI 29 Jaksa Agung
79. RI 33 6 Kepala BPIP
80. RI 33 7 Wakil Kepala BPIP
81. RI 33 8 Kepala BRIN
82. RI 34 KSP
83. RI 34 2 Wakil KSP
Baca juga: Heboh Alphard Putih RI 25 11 Tanpa Patwal dan Strobo di Jalanan Jakarta, Ternyata Wamen Kebudayaan
Informasi tambahan:
1. Plat nomor RI 19 dulu digunakan Dipakai oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, namun saat ini tidak tersedia.
2. Mobil dinas pejabat RI menggunakan kode plat khusus tanpa huruf seri di belakangnya.
3. Terdapat 42 unit mobil dinas yang digunakan Dipakai oleh pejabat RI.