News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Manfaatkan NFT, Visa Luncurkan Program untuk Membantu Usaha Skala Kecil

Penulis: Nur Febriana Trinugraheni
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi NFT

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nur Febriana Trinugraheni

TRIBUNNEWS.COM, NEW YORK - Raksasa keuangan Amerika Serikat (AS), Visa meluncurkan program untuk membantu pengusaha berskala kecil di industri pembuatan konten, untuk mempercepat bisnis mereka dengan memanfaatkan Non-Fungible Token (NFT).

Program ini dirancang untuk pembisnis yang bekerja di bidang seni, musik, film dan mode.

Program ini akan memungkinkan para pembuat konten untuk mengembangkan bisnis mereka dalam ekonomi digital dengan menggunakan NFT. Dalam siaran persnya, Visa mengungkapkan tujuan akhir dari program ini adalah untuk menyatukan pembuat konten digital dari seluruh dunia dan memberikan bimbingan mengenai strategi produk.

Baca juga: Aventador LP 780-4 Ultimee Coup Besutan Lamborghini Dilelang sebagai Koleksi NFT Eksklusif

Kepala Kripto Visa Cuy Sheffield mengatakan Program Pembuat Konten bertujuan untuk membantu usaha kecil dan memanfaatkan media baru untuk perdagangan digital.

“NFT berpotensi menjadi akselerator yang kuat bagi ekonomi kreator. Kami telah mempelajari ekosistem NFT dan potensi dampaknya terhadap masa depan perdagangan, ritel, dan media sosial. Melalui Program Pembuat Visa, kami ingin membantu generasi baru usaha kecil dan mikro ini memanfaatkan media baru untuk perdagangan digital” ujar Sheffield, yang dikutip dari crypto.news.

Pembuat konten yang dipilih Visa nantinya akan menjadi bagian dari kelompok tahunan, yang berkesempatan mempelajari lebih lanjut mengenai perdagangan kripto.

Baca juga: Hebohkan Panggung Musik, 88rising Rilis NFT Head In The Clouds Forever

Program Pembuat Konten juga akan mendukung pengusaha kecil untuk bergabung dengan komunitas pembuat konten. Selain itu, program ini akan menghubungkan para pembuat konten dengan pakar kripto. Para pembuat konten juga akan diberi kesempatan untuk bekerja dengan para ahli yang bekecimpung di bidang ekonomi digital, termasuk Web3 dan pembayaran kripto. Terakhir, para pembuat konten akan diberi tunjangan untuk meningkatan bisnis mereka.

Sejarah panjang Visa dalam Memberdayakan Usaha Kecil

Program Visa ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan perusahaan untuk membantu usaha kecil mengakses ekonomi digital. Perusahaan telah berjanji untuk memberdayakan usaha kecil secara digital dengan menyediakan dana, sumber daya, dan keahlian yang dibutuhkan untuk mempelajari peluang berbisnis dengan ekonomi digital.

Visa mengatakan, pembuatan konten adalah salah satu sektor ekonomi yang paling dinamis dan berkembang paling cepat, dan diperkirakana saat ini sudah ada lebih dari 50 juta pembuat konten, yang bekerja di pasar yang secara konservatif bernilai lebih dari 100 miliar dolar AS.

NFT Menjadi Semakin Penting Dalam Ekonomi Digital

Popularitas NFT telah naik sejak tahun lalu, namun masih ada sebagian besar orang yang belum mengenal apa itu NFT. Padahal pasar NFT telah menghasilkan lebih dari 23 miliar dolar AS volume transaksi pada tahun 2021.

Dengan perkembangan metaverse yang akan datang, potensi NFT diperkirakan akan semakin tidak terbatas. Nantinya pembuat konten diharapkan akan menjadi salah satu pengguna terbesar metaverse, sehingga mereka perlu belajar untuk memanfaatkan potensi NFT, kripto dan teknologi blockchain untuk menghasilkan lebih banyak pendapatan dari konten mereka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini