News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jadi Business Solution Provider, Sprint Asia Bangun Kemitraan dengan META

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Setyo Harsoyo, Direktur Utama Sprint Asia

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Sprint Asia Technology resmi menjalin kerjasama dengan META menjadi WhatsApp Business Solution Provider (BSP). Sprint Asia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penyedia solusi untuk bisnis E-commerce dan perbankan.

Kerjasama ini juga diinformasikan melalui event workshop kantor META Indonesia pada tanggal 31 Mei 2023. Event yang dihadiri oleh client existing Sprint Asia bertujuan untuk memperkenalkan layanan pelanggan end-to-end yang inovatif.

“Kami menghadirkan kolaborasi yang berbeda dibandingkan yang lain. Kami mengkombinasikan teknologi Sprint Asia dengan teknologinya Meta. Ngga cuma untuk men-deliver WhatsApp, semua social media messaging bisa di deliver lewat teknologi Sandeza dan bisa saling mem-backup,” ujar Setyo Harsoyo, Direktur Utama Sprint Asia dalam keterangan tertulis yang dikutip Rabu, 16 Agustus 2023.

Baca juga: E-commerce Wajib Cantumkan Negara Asal Barang, Label Halal dan Keterangan Berbahasa Indonesia

“Kemudian ketika sesuatu yang bersifat kompleks dan tidak dapat di handle oleh Jumienten, kami memiliki Konnek yang merupakan sistem live chat agent," ujar Setyo Harsoyo.

Setyo Harsoyo menambahkan, teknologi kita juga memungkinkan untuk mendeliver loyalty dari Prezent yang bisa di deliver lewat teknologi Meta dan Sandeza.

Sprint Asia Sebagai penyedia WhatsApp BSP, membantu bisnis integrasi teknis ke WhatsApp Business Platform mulai dari proses pendaftaran hingga penggunaan secara menyeluruh dibandingkan menggunakan platform WhatsApp Business reguler.

Selaku Chief Business Officer Sprint Asia, Rizka Tunisa mengungkapkan, dalam era transformasi digital yang cepat, kami bersemangat dan berkomitmen untuk memberikan nilai tambah, touch of personalization yang tepat kepada bisnis sebagai kunci meningkatkan pertumbuhan serta customer loyalty.

Solusi lain yang ditawarkan kepada bisnis meliputi pengiriman verifikasi One-Time Password (OTP) di platform WhatsApp, pengiriman pesan marketing, menyediakan integrasi chatbot yang dilengkapi dengan bahasa natural serta integrasi ke live chat dashboard.

Sprint juga mempunyai berbagai teknologi lain untuk memudahkan pengelolaan bisnis dan menerima pembayaran online seperti payment gateway, Bayarind E-wallet dan Pasarind Aplikasi Kasir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini