TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Disadari atau tidak, Satria F150 yang jadi jualan paling laris dari PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) masih belum memiliki model yang secara segmen berada satu tingkat di atasnya.
Model anyar ini seharusnya ada untuk konsumen Satria 150F yang mau "naik kelas". Setelah lebih dewasa dan memiliki pendapatan lebih tinggi, bisa beralih ke motor yang secara desain dan teknologi tetap sporty layaknya Satria 150F tapi meningkat secara gengsi.
"Ya kami sudah pikirkan. Jumlah Satria 150 F di jalanan sudah sangat besar tapi tidak ada model untuk naik kelasnya. Kita sedang siapkan itu," buka Yohan Yahya, Marketing 2W Department Head PT SIS.
Yohan Yahya juga mengakui kalau model Suzuki Inazuma 250 yang secara harga dan teknologi ada di atas Satria F150 dirasa kurang cocok jadi model lanjutan untuk pemilik Satria 150F yang mau naik kelas.
"Inazuma kurang sporty, lebih ke sport turing. Kurang match dengan segmen Satria F150," jelasnya panjang lebar sambil memberikan sedikit bocorannya.
"Secara logika model baru ini harus sport. Tapi tidak tahun ini," bebernya. Wah, kalau begitu harus motor sport 150 cc dengan spesifikasi mesin minimal sama seperti Satria F150, DOHC 4 klep berpendingin oil cooler dan mengusung transmisi 6 speed.
Bisa jadi batu sandungan Yamaha New V-Ixion dan Honda CB150R nih.