News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

IIMS 2013

Mobil Subaru Nyaris Terjual 100 Unit di Pameran IIMS, Ini yang Paling Laris

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Motor Image, distributor eksklusif kendaraan Subaru di kawasan Asia, meluncurkan All-New Forester pada pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Utara, Sabtu (21/9/2013). Forester generasi keempat ini dirancang untuk mencapai peningkatan utilitas yang user-friendly, kenyamanan dan karakter fun to drive melalui peningkatan kinerja mengemudi dan kualitas berkendara. Subaru Forester 2.0XT ini memiliki mesin Horizontally-Opposed Direct Injection Turbo (DIT) yang merupakan keunggulan dari Subaru. (Tribun Jakarta/Jeprima)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT TC Subaru, distributor eksklusif dari kendaraan Subaru di Indonesia, mencatat sepanjang pelaksanaan IIMS 2013, Subaru membukukan penjualan 98 unit mobil, dengan dominasi dari Subaru XV dan Subaru All-New Forester.

"Kurang dua unit, maka akan genap 100 unit dipesan. Dari angka itu, masing-masing 40 persen disumbang oleh Subaru XV dan Subaru All-New Forester," kata Bahyu Suryo Pranoto, National Sales Manager PT TC Subaru, Minggu (29/9/2013) malam.

Angka tersebut jauh melampaui angka penjualan Subaru di ajang IIMS tahun sebelumnya. Untuk kelas mobil berpenggerak empat roda (all-wheel drive) yang pasarnya masih sangat minim, angka tersebut merupakan suatu kemajuan dan hasil kerja keras dari eksistensi Subaru di Indonesia selama kurang lebih 9 tahun.

Bahyu menambahkan, Subaru XV dan Subaru All-New Forester keduanya SUV adalah andalan Subaru yang menjadi bintang di IIMS tahun ini.

Tak kalah dengan XV dan All-New Forester, penjualan Subaru selama IIMS 2013 juga disokong oleh WRX STi A line dan WRX STi UK spek. Mobil yang selama ini menjadi ikon Subaru memang memiliki daya tarik yang sangat luar biasa, pengunjung juga sangat antusias untuk merasakan duduk dibalik kemudi ataupun mengabadikan dengan berfoto.

Kemudian Subaru BRZ berada di urutan selanjutnya sebagai penyumbang penjualan Subaru pada ajang IIMS 2013, bahkan unit ini pun sold out. Tak ketinggalan Subaru Outback secara mengejutkan unit ini juga ikut terjual habis.

"Subaru WRX STi menduduki peringkat ketiga penjualan kami pada IIMS 2013 kali ini. Mobil sport murni kami, Subaru BRZ dengan karakter dan atmosfer balapnya juga menjadi perhatian banyak pihak," imbuh Bahyu. Mobil Subaru rata - rata dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp 365 Juta - Rp 688 Juta.

Eko Sutriyanto

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini