TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Berkendara dengan roda dua lebih bahaya dibanding dengan roda empat, salah satu sebabnya karena posisi pengendara sangat terbuka tanpa adanya perlindungan. Untuk itu ketika berkendara harus dilengkapi dengan safety gear yang mumpuni, salah satunya sepatu khusus berkendara.
Sepatu biasa bukannya tidak bisa dipakai, tapi kemampuan melindungi kaki ketika terjadi benturan sangat minim. Hal ini karena sepatu biasa tidak memenuhi standar untuk dikatakan aman dipakai berkendara. Otomatis sepatu khusus berkendara wajib dipakai.
Model sepatu untuk berkendara motor wajib dilengkapi dengan protektor di beberapa bagian. “Seperti di bagian persendian, mata kaki, sisi luar sepatu, ujung sepatu yang keras dan pelindung dari perseneling,” kata Irwansyah, Supervisor Proriders, pemegang merek apparel Alpinestars di Indonesia. “Itulah kenapa sepatu untuk riding lebih kaku,” tambahnya.
Bahan pelindung yang dipakai umumnya plastik atau besi. Sistem pengunci sepatu juga tidak ada yang model tali karena dianggap berbahaya. “Gantinya model velcrow atau buckle, jadi lebih simpel dan praktis,” kata Irwan.
Terasa ribet ketika akan dipakai kerja karena harus ganti-ganti sepatu? Eits, jangan salah, loh, justru sepatu untuk berkendara motor saat ini makin modis dan cocok dipakai untuk ke kantor atau ke mall.
“Itu karena modelnya sudah lebih variatif dan keren, ya seperti sepatu biasa,” timpal Nopi, Supervisor Motoritz, yang menjual apparel merek RS Taichi dan Dainese. Tak hanya kaum pria, sepatu berkendara motor untuk kaum wanita juga tersedia walau tidak banyak. “Kalo enggak ada, bisa pakai sepatu cowo tapi pilih ukuran yang kecil,” saran Nopi.
Sepatu berkendara umumnya dibagi dua jenis berdasarkan kegunaannya. Ada sepatu untuk berkendara harian dan turing. “Untuk sepatu harian menutup sampai mata kaki, kalo untuk turing di atas mata kaki,” kata Nopi. Bahan goretex jadi pilihan karena diyakini kuat dan punya kemampuan melindungi kaki lebih baik.
Sebagai gambaran, harga sepatu harian merek RS Taichi dari Rp 1,8 sampai Rp 2,5 juta. Dainese boots untuk wanita Rp 3,8 hingga 8,25 juta, sedangkan untuk hariannya dipatok Rp 2,8 sampai Rp 4,8 juta. Kalo merek Alpinestars dari harga Rp 2,45 juta hingga Rp 3,6 juta.