News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Alasan Ada Embel-embel Panca di Belakang Datsun Go+

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Datsun meluncurkan model baru kendaraan multi purpose vehicle (MPV) Datsun Go dan All New Datsun Go+ di Jakarta Selatan, Selasa (17/9/2013). Kendaraan keluarga ramah lingkungan ini berbobot ringan dengan mesin 1,2 L dan transmisi 5 percepatan dengan harga di bawah Rp 100 juta. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM, PURWAKARTA – Bersamaan dengan peresmian pabrik ke-2 Nissan di Kawasan Industri Bukit Indah, Purwakarta, Jabar, juga diluncurkan Datsun Go+, hari ini (8/5). Low MPV Datsun Go+ ini mendapat nama tambahan "Panca".  

Toru Hasegawa,Corporate Vice President Nissan Motor Co.,Ltd, sekaligus President Director Nissan Motor Indonesia menjelaskan pemakaian nama tersebut. Katanya, nama "Panca" yang berarti lima mengikuti kata "Go" dari bahasa Jepang yang mempunyai arti sama.

Sedang tanda "+" merefleksikan ruang ekstra di baris ketiga yang bisa dipergunakan sebagai penumpang maupun bagasi yang luas ketika jok dilipat.

”Kami menawarkan mobil murah LCGC 5+2 pertama di Indonesia. Datsun Go+ Panca sendiri dikembangkan dan diproduksi khusus untuk masyarakat Indonesia. Untuk itu, kegembiraan kami sangat lengkap dengan berdirinya pabrik ke-2 dan sekaligus melunmcurkan Datsun Go+ Panca," tutur Hasegawa.

Datsun G+ Panca yang diluncurkan ini  terdiri dari tiga tipe, masing-masing tipe D sebagai yang terendah, kemudian A dan tertinggi T. Semuanya dibekali mesin 1.200 cc tiga silinder mampu menghasilkan tenaga maksimum 68 dk

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini