News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Yamaha R25 Salip Penjualan Kawasaki Ninja 250

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tenaga promosi berpose didepan sepeda motor sport terbaru Yamaha YZF-R25 di showroom PT Suracojaya Abadi Motor (SJAM) jalan AP Pettarani Makassar, Selasa (26/8). Motor sport ini dapat menghasilkan tenaga maksimal sebanyak 26.5 kW atau 36 PS, sedangkan torsi maksimal yang dapat dihasilkan 22,6 Nm pada 10.000 RPM dan tersedia tiga pilihan warna yakni merah, hitam dan biru. Tribun Timur/Muhammad Abdiwan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Selama dua bulan berturut-turut, Yamaha R25 sukses ungguli kompetitornya sesama motor sport 250cc dua silinder full fairing, Kawasaki Ninja 250. Pada bulan Agustus dan September 2014.

Di dua bulan tersebut, Yamaha R25 tercatat oleh Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) telah terdistribusi hingga 2.202 dan 2.208 unit. Sedang Kawasaki Ninja 250 hanya 2.159  dan 1.953 unit.

"Permintaan Yamaha R25 masih inden, padahal kompetitor agar turun," ungkap Sutarya, Marketing Director PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Secara total, sejak dipasarkan mulai bulan Juli silam, Yamaha R25 sudah terjual hingga 5.743 unit.

Tapi secara total pasar, Kawasaki Ninja 250 masih tak tertandingi. Motor sport build up Thailand ini jumlah penjualannya telah mencapai 13 ribu unit lebih.

Di segmen motor sport 250cc ini, Kawasaki memiliki line up model paling banyak. Selain Ninja 250, masih ada Z250, Ninja RR Mono, Z250SL, KLX250L dan D-Tracker 250.

Suzuki dan Honda juga memiliki gacoan yaitu Suzuki Inazuma yang bergaya sport turing dan CBR250R.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini