News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menikmati 'Captain Seat' dan Dahsyatnya Tenaga Innova Diesel Generasi Terbaru

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Test drive All New Kijang Innova di Bali, awal Desember 2015.

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Toyota meluncurkan varian Innova generasi terbaru di tahun 2015.

Ada tiga line up baru dari Innova terbaru ini yakni tipe G, V dan Q.

Tribunnews.com mendapatkan kesempatan mencoba tipe tertinggi dari Innova ini yakni Q bermesin diesel saat 'Test Drive' dari Denpasar menuju Bedugul, Bali.

Tidak seperti mobil bermesin diesel pada umumnya dimana mesinnya meraung-raung dan bising, Innova diesel tipe Q ini suaranya sangat halus bahkan nyaris tidak terdengar.


Tampang macho All New Kijang Innova
Berangkat dari titik awal di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Tribunnews.com menjajal rasanya menjadi penumpang.

Begitu masuk kabin sudah terasa nyaman, di ruang tengah tersedia kursi penumpang untuk dua orang.

Tetapi tidak seperti kursi jenis mobil MPV lainnya yang panjang dan muat untuk 3 orang, di Innova generasi terbaru kita bisa merasakan 'Captain Seat' di ruang tengahnya.

Cukup nyaman untuk penumpang berbadan besar dan tinggi sekitar 175 cm ke atas.

Kaki bisa diselonjorkan ke depan dan tidak terlalu menekuk. Ditambah lagi di hadapan ada meja lipat kecil untuk meletakkan notebook atau botol minuman, anda bisa merasakan nyamannya berada di dalam kabin.

Namun untuk deretan kursi belakang bagi mereka yang bertinggi badan diatas 175 cm dan berbadan besar rasanya agak kurang nyaman, karena kaki sedikit menekuk.

Ditambah lagi getaran saat mobil melaju cukup bisa dirasakan saat duduk di deretan kursi belakang.

Dari sisi interior perubahan juga terjadi pada desain dashboard, untuk tipe tertinggi yaitu tipe Q untuk bagian panel motif kayu tidak lagi ada pada bagian kemudi, panel instrument kini dibuat lebih memanjang sehingga terkesan lebih mewah dan elegan.

Fitur illumination juga ditambahan pada bagian kabin atas sehingga akan semakin tampak mewah. Satu lagi yang cukup menarik adalah fitur pada Audio menggunakan ukuran 8 inci layar sentuh yang sudah dilengkapi dengan fitur Web Browser, Miracast, HDMI, Bluettoth, Toyota Move, Smartphone connectifity, Voice Command dan Digital Living Network Alliance. Untuk memudahkan dalam mengoperasikan kendaraan New Kijang Innova tipe Q sudah dilengkapi dengan All Out Window.

Untuk segi keamanan di masing-masing kursi penumpang dilengkapi dengan 'Passenger Air Bag' jadi tidak perlu khawatir kalau-kalau ada kecelakaan.

Soal tenaga, jangan ditanya saat mencoba mengemudikan Innova diesel tipe Q ini sangat terasa hentakan turbo powernya.

Pedal gas hanya disentuh sedikit, tarikan dan daya dorongnya luar biasa.

Apalagi saat memasuki trek menanjak dan berkelok menuju Bedugul.

Innova generasi terbaru ini tidak punya masalah melibas habis jalan berkelok tajam dan tanjakan curam.

Bahkan saat persneling di posisi dua, Innova mampu menanjak dengan kekuatan dan daya dorong yang penuh.

Menurut General Repair Service Manager Workshop Department Technical Service Toyota Astra Motor, Iwan Abdurahnaga mesin diesel 2400cc milik Innova generasi terbaru ini tenaganya mencapai 149 hp dan torsi 360Nm.

"Sejatinya, varian diesel itu menggunakan teknologi yang bisa memaksimalkan performa. Sehingga tenaganya pun lebih besar dibanding generasi sebelumnya," ujar Iwan saat berbincang-bincang dengan wartawan di Bedugul, Kamis(3/12/2015).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini