TRIBUNNEWS.COM – Datsun Go Cross pertama kali dipamerkan di Kantor Pusat Nissan Global, di Yokohama, Jepang, Kamis (29/10/2015).
Negara kedua yang beruntung melihat konsep dari model ketiga Datsun secara langsung adalah India, tepatnya di Auto Expo.
Ternyata, selain Indonesia, Go Cross yang merupakan Sport Utility Vehicle (SUV) kompak Datsun ini, juga akan dijual di India. Demikian dilansir laman Indianautosblog, Kamis (4/2/2016).
Meski belum diketahui kapan Go Cross mulai diluncurkan di India, tetapi Datsun sudah menegaskan model ketiganya ini akan dijual sebelum akhir 2016 ini. Di Indonesia pun sama, yakni tahun ini.
"This is the Datsun Way," kata Vincent Cobee, Global Head Datsun.
Datsun Go-Cross seperti namanya diproduksi menggunakan platform sama dengan Go+ yang sudah dipasarkan di Indonesia.
Mengenai jantung pacu belum terungkap. Tetapi menurut spekulasi, Go Cross ini akan dibekali mesin 1.2-liter yang dikawinkan dengan transmsisi manual lima percepatan.
Sebelumnya, Head of Datsun Indonesia Indirani Hadiwidjaja pernah menegaskan, , model ini tidak akan masuk di area "mobil murah" julukan untuk low cost and green car (LCGC).
Artinya, batas atas ”angka psikologis” LCGC yang di kisaran Rp 120 juta sudah pasti terlampaui.
”Kecuali batas atas dari pemerintah dinaikkan, mungkin kami bisa mempertimbangkannya (Go-Cross masuk LCGC),” ucap Indri, sapaan Indriani di Kalimantan, belum lama ini.