TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Di Indonesia, Abarth hanya menjual versi Abarth 500 dengan beragam varian.
Meski memiliki tampilan serupa, namun pada beberapa varian Abarth memiliki perbedaan.
Termasuk juga ubahan pada seting suspensi, mesin, serta tampilan eksterior maupun interior. Lantas, berapa harga Abarth di Indonesia?
Setidaknya ada 6 varian yang dibawa ke Indonesia. Abarth 500, 595 Cabrio, 595 Turismo Cabrio, serta 595 Competizione yang bertenaga 180 dk dengan racikan suspensi untuk kebutuhan balap.
Di samping itu ada juga edisi khusus, seperti 595 50th Anniversarry dan 695 Biposto.
”(Harga) line-up Abarth mulai Rp 545 juta sampai Rp 620 juta. Sedangkan model limited edition, dari Rp 800 juta sampai Rp 1,8 milyar,” ungkap Charisma Idris, After Sales Manager Abarth Indonesia.
Khusus varian limited edition, sebenarnya pada tahun ini prinsipal Abarth telah meluncurkan 595 Yamaha Factory Racing Edition.
Sayangnya, varian tersebut urung dibawa ke sini karena berbagai hal.
“Di dunia, model limited edition Abarth memang jarang sekali. Apalagi di Indonesia, bisa dihitung jari. Bisa dibilang inilah koleksi terakhir kami,” tutup Charisma.
Tertarik untuk mengoleksi model terakhir Abarth di Indonesia? Mungkin kemudian hari bisa jadi collector item.