News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mercedes-Benz C-Class Tokoh Lokalisasi Kalijodo yang Mengundang Decak Orang

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengusaha hiburan malam Kalijodo, Daeng Azis, bersama mobil Nercy C-Class nya saat mendatangi kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (15/2/2016).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Kedatangan tokoh lokalisasi Kalijodo, Jakarta Barat, saat menyambangi kantor Komnas HAM, di Jl Latuharhary, Jakarta Pusat, Senin (15/2) lalu mengundang kaget sejumlah awak media.

Bukan lantaran kedatangannya ke sana, tapi mobil yang dia tumpangi ke sana. Daeng datang dengan sopir menumpang sebuah sedan mewah Mercedes-Benz C-Class tahun 2013 warna abu-abu metalik berplat nomor B 471 SSH dengan gelang emas di pergelangan tangan.

Di jajaran line up mobil-mobil Mercy, mobil ini merupakan model W204, mobil generasi ketiga sedan kompak eksekutif dari Mercedes-Benz.

Di jajaran mobil mewah sekelasnya, mobil ini merupakan kompetitor bagi sedan kompak BMW seri 3 dan Audi A4. Keduanya juga dipasarkan oleh ATPM-nya di Indonesia.

Model W204 pertama kali diproduksi pada 2007 (sebagai model 2008) sampai 2011. Model ini menjadi penerus atau suksesor bagi Mercedes-Benz C-Class model W203 yang diproduksi Mercedes-Benz di rentang periode Juli 2000 sampai Desember 2006.

W204 seperti mobil yang dipakai Daeng Azis adalah merupakan versi penerus bagi model W203 dan kemudian generasi ini W204 digantikan oleh generasi W205 yang mulai diproduksi di 2014.

Model W204 sendiri masih ada yang diproduksi sebagai model untuk 2016.

Selain dalam wujud sedan saloon eksekutif, W204 juga diproduksi dalam wujud station wagon dan versi coupe. Versi coupe rilis di 2011 berbarengan dengan versi facelift W204 sedan dan versi station wagon-nya.

Umumnya, mobil-mobil seri C-Class memiliki penggerak roda belakang alias menggunakan gardan. Ada beberapa model juga yang dipasarkan dengan penggerak empat roda (4WD).

Mercedes-Benz E-Class versi coupe (C207) juga menggunakan platform W204.

Model W204 terbilang sangat sukses penjualannya di pasar sedan mewah. Di Kanada dan AS, model W204 menjadi mobil terlaris kedua di segmen sedan mewah entry-level, di belakang BMW Seri 3 E90 yang menjadi sedan terlarisnya.

Pilihan mesinnya tersedia dalam empat dan enam silinder. Di pasar mobil bekas, C-Class seperti dimiliki Daeng Azis harga jualnya di bawah Rp 350 juta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini