News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Komisi Eropa Setujui Permohonan Nissan Akuisisi Mitsubishi

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA– Usaha Nissan membeli 34 persen saham Mitsubishi seharga 237 miliar yen (sekitar Rp 29 triliun) mendapat lampu hijau dari Komisi Eropa sebagai lembaga eksekutif dari Uni Eropa. Pernyataan dari Komisi Eropa pekan ini, “telah disetujui di bawah EU Merger Regulation”.

“Komisi menyimpulkan bahwa proposal akuisisi tidak menimbulkan kekhawatiran persaingan karena aktivitas tumpang tindih antara perusahaan terbatas dan beberapa pemain kuat tetap aktif di pasar setelah merger,” ujar Komisi Eropa seperti diberitakan Autocar, Jumat (7/10/2016).

Mitsubishi terbelit masalah besar saat diketahui tidak menggunakan cara pengujian bahan bakar kendaraan yang berlaku di Jepang. Kesalahan itu diakui Mitsubishi telah dilakukan sejak 25 tahun yang lalu.

Nissan datang sebagai penyelamat. Perusahaan yang sudah beralisansi dengan Renault dari Perancis ini berjanji akan membantu Mitsubishi keluar dari masalah.

“Ini transaksi terobosan dan ‘win-win’ buat Nissan dan Mitsubishi Motors. Ini menciptakan kekuatan baru yang dinamis di industri otomotif yang akan berkorporasi intens dan menghasilkan sinergi besar,” kata bos besar Nissan, Carlos Ghosn.

Chief Executive Mitsubishi Motors Osamu Masuko mengatakan, “Tidak mudah mendapatkan kembali kepercayaan, jadi melalui aliansi dengan Nissan kami akan memulai jejak baru mengatasi tugas sulit."

Penulis: Febri Ardani Saragih

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini