News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

September, Penjualan Mobil China Naik 29 Persen

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mobil buatan Cina, Geely MK 2 ditampilkan dalam pameran otomotif 'The 20th Indonesia International Motor Show' di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Utara, Sabtu (22/9/2012). Pada pameran yang akan berlangsung dari 20-30 September ini, sejumlah produsen mobil menampilkan merek terbaru dan juga yang menggunakan teknologi ramah lingkungan. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM, BEIJING- Penjualan kendaraan penumpang di China pada September lalu melonjak 29%. Kenaikan tertinggi dialami oleh produsen mobil kecil Geely Automobile Ltd dan Mazda Motor Corp.

Menurut data China Association of Automobile Manufactures, angka pengantaran mobil sedan, minivan, sport utility, dan multipurpose ke diler-diler China naik menjadi 2,27 juta unit bulan lalu.

Sejumlah pengamat ekonomi China menilai, kenaikan penjualan mobil di Negeri Panda ini akibat akan segera berakhirnya program pemangkasan pajak pembelian kendaraan di China. Alhasil, konsumen pun berbondong-bondong memanfaatkan program ini.

Sejauh ini, pemerintah China masih belum memberikan komentar apakah akan memperpanjang program yang akan berakhir 31 Desember mendatang tersebut.

"Akan habisnya masa berlaku pemangkasan pajak pembelian kendaraan mendorong konsumen untuk mengambil kesempatan terakhir sehingga banyak dari mereka yang membeli kendaraan. Para diler mulai menambah stok kendaraan untuk mengantisipasi melonjaknya permintaan pada akhir tahun nanti," papar Huang Xiaowei, analis WAYS Consulting Co yang berbasis di Shenzhen.

Berdasarkan data China Association of Automobile Manufactures, indeks cadangan kendaraan China kembali turun dalam tiga bulan berturut-turut pada September lalu ke posisi terendah dalam dua tahun terakhir.

Diler kendaraan merek Jepang pada Agustus lalu mengaku mengalami kenaikan laba sebesar 27% dari bulan sebelumnya menjadi 1,851 yuan per unit kendaraan. Keuntungan tersebut sudah memperhitungkan diskon seiring tingginya permintaan.

Sedangkan Mazda mengaku penjualan mereka di China melompat 49% pada September dibanding tahun sebelumnya.

Geely bahkan mengerek target penjualan mereka tahun ini, setelah penjualan September meroket 82% dibanding periode yang sama tahun lalu.

Adapun penjualan General Motor's Co naik 16% menjadi 343.773 unit.
 

 
 
 
Reporter Barratut Taqiyyah
Editor Barr

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini