News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Impresi Nyetir Suzuki Jimny Anyar, Handling Mantap Plus Bantingan Empuk

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjung melihat Suzuki Jimny yang dipamerkan di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Minggu (13/8/2017). PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan Suzuki Jimny generasi ketiga off-road 4x4 yang dijual terbatas hanya 88 buah dengan harga Rp 285 juta. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Akhirnya kami mendapat kesempatan untuk menjajal Suzuki Jimny teranyar.

Sederhana, begitulah kesan pertama ketika melihat langsung sosok Suzuki Jimny baru.

Bahkan untuk membuka pintunya saja masih harus memasukan anak kunci ke lubangnya, lalu diputar.

Aura kesederhanaan Suzuki Jimny juga masih berlanjut ke bagian interiornya yang didominasi dengan material plastik.

Tak mau berpanjang lebar lagi, langsung saja menyalakan mesin dan membawanya jalan.

Baca: Wajahnya Dicelup dalam Minyak Panas oleh Sang Nenek, Rachel Hanya Butuh Satu Operasi Lagi

Bisa jadi, ini adalah Suzuki Jimny terenak dan ternyaman yang pernah ada, bantingan suspensinya jauh lebih nyaman dari para pendahulunya.

Setir Suzuki Jimny terasa sedikit berbobot dan justru di situlah yang membuat sensasi berkendaranya jadi lebih terasa.

Suzuki Jimny ini  menggunakan transmisi otomatis, memang teknologinya masih konvensional.

Meski begitu, perpindahan gigi Suzuki Jimny baru ini terasa cukup halus.

Tak ada entakan berlebih yang terasa ketika gigi melakukan perpindahan.

Singkatnya, Suzuki Jimny terbaru ini adalah mobil yang nyaman untuk dikendarai.

Saking menikmati pengalaman berkendara, kami sempat lupa akan kesederhanaan Suzuki Jimny baru ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini