News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Adenanta Sabet Podium Pertama Thailand Talent Cup

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mohammad Adenanta Putra naik podium tertinggi balap pertama ajang Thailand Talent Cup di Chang International Circuit, Sabtu (4/11/2017).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Upaya serius Astra Honda Racing School (AHRS) melakukan pembinaan pebalap muda potensial Tanah Air mulai menuai hasil.

Mohammad Adenanta Putra, salah satu pebalap binaannya, sukses mengibarkan Merah Putih di podium tertinggi balap pertama ajang Thailand Talent Cup di Chang International Circuit, Sabtu (4/11/2017).

Adenanta sempat menemui kendala di hari pertamanya. Kurangnya adaptasi membuatnya hanya mampu meraih posisi 7 di sesi kualifikasi.

Meski demikian, Adenanta berhasil membayarnya dengan menampilkan performa terbaik di balap pertama dan finis di posisi pertama setelah mengalahkan 16 pebalap berbakat dari negara lainnya dengan waktu 18:25.498.

“Saya sangat senang dengan hasil balap pertama ini. Hari ini saya mengawali latihan dengan kurang baik. Saya terlambat adaptasi dan dampaknya hasil QTT kurang memuaskan karena hanya start posisi 7," katanya.

"Alhamdulillah saya mampu tampil maksimal pada race 1, meskipun menghadapi pebalap tuan rumah yang sangat agresif. Walaupun sempat berjarak dengan barisan depan, saya berusaha tetap fokus untuk bisa membaca situasi dan mengejar rombongan depan,” ujar Adenanta.

Baca: Lulus dari JKT48, Melody Digosipkan Segera Main Film

Mario Suryo Aji yang juga turut berpartisipasi pada event tersebut mampu menyelesaikan balap di posisi ke 6 dengan waktu 18:25.994.

“Hasil Race 1 saya belum dapat meraih podium. Namun, banyak hal positif yang dapat saya dapat dari balapan ini. Selepas start, saya sempat tertinggal dari rombongan depan dikarenakan motor yang belum capai suhu optimum karena cuaca yang sangat berangin dari pagi. Tapi perlahan tapi pasti saya mulai bisa menemukan ritme dan mengikuti rombongan depan," sebut Mario.

Sayang sekali, di 2 lap sebelum finish Mario mengalami insiden dengan pebalap tuan rumah sehingga saya harus keluar dari line balap yang mengakibatkan Mario hanya mampu finish di urutan ke 6.

"Semoga race besok (hari ini) saya bisa memperbaiki catatan waktu saya dan juga mampu meraih hasil maksimal dengan finish di posisi top 3,” ujar Mario.

Balapan kedua Thailand Talent Cup berlangsung hari ini, Minggu (5/11/2017).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini