News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tiba di Italia, Champions Team Suryanation Motorland Sambangi Pembukaan Motor Bike Expo

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tiga motor modifikasi karya anak bangsa yang diusung Suryanation Motorland saat ditampilkan di pameran Motor Bike Expo Ke-10 di Kota Verona, Italia, pekan ini.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Setelah menempuh perjalanan jauh dari Jakarta menuju Italia, rombongan Champions Team Suryanation Motorland tiba di kota Verona yang akan menyelenggarakan event pameran motor terbesar di Eropa, Motor Bike Expo ke-10.

Tiba di Milan, rombongan melanjutkan perjalanan dengan bus menuju lokasi acara di Veronafiere,

“Perjalanan kali ini akan menjadi ajang pembelajaran tidak hanya bagi para pemenang tetapi juga bagi tim Suryanation Motorland untuk melihat sebuah acara motor show berkelas dunia," ungkap Ari Kusumo Wibowo, Brand Manager Surya.

Kehadiran rombongan disambut Bimo Hendrawan, salah satu juri Suryanation Motorland 2017 yang memfasilitasi kegiatan rombongan selama di event Motor Bike Expo.

Ada 3 motor yang dibawa Suryanation Motorland di ajang ini.

Baca: Dibujuk Untuk Mencoba Motor Barunya, Jokowi: Enggak Ah, Banyak Kamera

Baca: Si Kepala Kuning Colt Diesel Jadi Tulang Punggung Penjualan Truk Mitsubishi Fuso di 2017

Masing-masing adalah The Greatest Bike Suryanation Motorland 2017 milik Lufti Ardika, Iconic bike Suryanation Motorland hasil kolaborasi M Yusuf Adib dengan Kaichiroh Kurosu dan Lulut Wahyudi, serta motor pilihan Suryanation Motorland Committee & Media Partner’s Pick milik Andika Pratama.

Tiga motor custom ini dipamerkan ke pengunjung Motor Bike Expo Ke-10 di area booth Suryanation Motorland di Hall 3, hall  yang didedikasikan khusus untuk dunia motor custom.

Motor custom karya peserta di event Motor Bike Expo ke-10 yang digelar di Kota Verona, Italia, pekan ini.

Kehadiran builder dunia di area yang sama langsung digunakan oleh Champions Team Suryanation Motorland untuk melihat-lihat hasil karya builder yang ada di hall tersebut dan berdiskusi seputar dunia custom.

Yang menarik, booth Suryanation Motorland mendapatkan kunjungan Cory Ness, putra salah satu legenda motor custom, Arlen Ness.

Cory Ness menyempatkan datang ke booth Suryanation Motorland dan memberikan apresiasi pada ketiga motor yang dipajang.

Para juara ajang kompetisi motor custom Suryanation Motorland saat menyimak dari dekat detil motor custom di ajang Motor Bike Expo ke-10 di Kota Verona, Italia.

Rombongan kemudian singgah sejenak di area kota tua Verona yang memiliki banyak bangunan megah seperti benteng dan Colosium ala bangsa Romawi.

Malam harinya seluruh rombongan kembali ke lokasi acara tempat berlangsungnya Motor Bike Expo dan menghadiri acara gala dinner sekaligus pembukaan Motor Bike Expo ke-10.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini