TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyak yang masih beranggapan kalau mobil penggerak roda belakang itu kurang efisien.
Padahal dibalik sistem yang terlihat kurang efisien itu terdapat beberapa keuntungan, apa aja sih?
"Mobil penggerak roda belakang unggul saat tanjakan meski muatan banyak," ujar Imam Priyadi, Instruktur Dealer Toyota Setiajaya Mobilindo di Depok, Jawa Barat.
"Karena tumpuan beban di belakang dan roda juga berputar di belakang sehingga buat traksi ban lebih bagus," tambahnya.
Imam juga mengakui kalau penggerak roda belakang buat stir lebih enteng. "Jelas karena semua yang bergerak fokus di belakang, roda depan praktis hanya cuma buat belok," ujar Imam.
Baca: Presiden Jokowi Awali Kunjungan ke Lima Negara dari Sri Lanka
"Dan part di depan lebih sedikit, jadinya lebih enteng," tambahnya.
Terakhir Imam meyakinkan soal perawatan yang lebih simpel. "Contohnya pas ganti kampas kopling, kalau penggerak roda belakang itu lebih simpel," ujar Imam.
"Jadi ongkos pun lebih murah," tambahnya.
Jadi selain anggapan kuno dan tidak efisien di masyarakat umum soal penggerak roda belakang.
Ternyata mobil dengan berpenggerak roda belakang punya keuntungan yang patut dipertimbangkan juga ya, guys!