TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Namanya jarang ada yang pabrikan nawarin moge skutik, enggak heran kalau Yamaha TMAX DX laris.
Setelah 3 bulan berselang dari peluncuran, Yamaha TMAX DX cuma tersisa 3 unit.
"Dari Desember 2017 sampai Maret 2018 ini sudah ada 37 pemesan Yamaha TMAX DX," ujar Chintya, Admin Yamaha CBUFlagship Shop.
"Laris banget, ini tinggal 3 unit Yamaha TMAX DX sisanya," lanjutnya di Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Sebelumnya diberitakan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memperkenalkan Yamaha TMAX DX di Bandung, Jawa Barat akhir tahun 2017.
Baca: Penampakan Suzuki APV Bermetamorfosis Jadi Dump Truck
Skutik berotot ini masuk ke Indonesia melalui skema completely build-up (CBU).
"Kami berencana untuk mendatangkan 60 unit Yamaha TMAX DX dalam dua tahap," ujar Eddy Ang, Deputy GM Marketing YIMM saat itu.
"Empat puluh unit pertama untuk wilayah Jakarta, Bandung dan Bali buat pemesanan bulan Februari hingga Maret 2018," lanjutnya di Lodge Maribaya, Bandung, Jawa Barat.