News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lelang Amal di Gathnas YNCI Ketiga, Helm Valentino Rossi Laku Terjual Rp 5,1 Juta!

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Esa Sanjaya dari YNCI Chapter Surabaya (tengah), pemenang lelang helm Velentino Rossi. Dia memenagi lelang dengan harga penawaran final Rp 5,1 juta. Penyerahan helm dengan tanda tangan pembalap motoGP Valentino Rossi ini dilakukan Yudi Kusuma, Ketua Umum YNCI.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu di acara Gathering Nasional Ke-3 Yamaha NMAX Club Indonesia di Senggigi, Lombok, 30 Maret dan 1 April 2018, adalah lelang helm Velentino Rossi.

Helm berwarna kombinasi hitam dan kuning dengan tanda tangan asli pembalap Valentino Rossi ini dilelang dalam rangka pengumpulan dana untuk kegiatan amal.

Lelang diselenggarakan Sabtu (30/3/2018) malam dengan sistem open auction di depan ribuan member YNCI dari berbagai chapter yang menyemut di lokasi acara.

Peserta lelang yang mengajukan penawaran harga langsung mengacungkan jari ke juru lelang dan menyebutkan harga penawaran.

Untuk memancing minat peserta, sang juru lelang dengan bercanda berujar, pemenang lelang yang memakai helm ini gantengnya akan nambah 100 persen.

Lelang dibuka dengan harga perdana Rp 1 juta, lalu perlahan merangkak naik-naik ke Rp 1,1 juta, kemudian Rp 1,5 juta, Rp 2 juta, Rp 3 juta, Rp 3,7 juta, Rp 3,750 juta, dan Rp 3,8 juta.

Sejenak berhenti, penawaran lelang kemudian naik menembus angka Rp 4 juta, kemudian Rp 4,5 juta, lalu Rp 5 juta, dan Rp 5,1 juta.

Angka penawaran Rp 5,1 juta ini bertahan sampai dinyatakan closing oleh juru lelang yang melelang helm ini bersama Ketua Umum YNCI, Yudi Kusuma.

Lelang helm berukuran XL ini dimenangkan oleh Esa Sanjaya dari YNCI Chapter Surabaya.

Pria yang akrab disapa Om Klimis pemilik Yamaha NMAX nomor polisi L 3872 QV ini sehari-hari adalah karyawan dealer Toyota Astri Motor di Jl Pucang Anom Timur No.9 Surabaya.

Baca: Hadiah Gaun Nikah dari Desainer Anne Avantie untuk Artika Sari Devi

Baca: Puncak Arus Balik, Jasa Marga Prediksi 90.000 Kendaraan Kembali Ke Jakarta Via GT Cikarang Utama

Esa Sanjaya dari YNCI Chapter Surabaya (kanan), pemenang lelang helm Velentino Rossi. Dia memenagi lelang dengan harga penawaran final Rp 5,1 juta.

Yudi Kusuma, sang ketua YNCI mengatakan, helm yang dilelang ini merupakan helm jenis collectin dan hanya satu unit saja yang dilelang malam itu. Pemenang lelang mendapatkan sertifikat asli dari Yamaha.

Lelang helm Valentino Rossi ini merupakan puncak kegiatan lelang amal setelah sebelumnya sang juru lelang melelang sejumlah produk aksesoris dan apparel seperti tas, jaket, side bag, baju dan lain-lain.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini