News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

IIMS 2018

Car Audio Network Sukses Gelar Kontes Audio Sistem Mobil

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemenangkontes dalam bidang audio sistem mobil yang berlangsung di arena IIMS Kamayoran.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perhelatan bergengsi Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 sukses membetot banyak pengunjung.

Di ajang ini para pecinta otomotif bisa berburu kendaraan yang menjadi impiannya. Demikian pula dengan para pelaku di industri ini, mereka banyak membawa inovasi dan tren terkini di industri otomotif Tanah Air.

Salah satu pelaku usaha yang bergerak di industri otomotif ini adalah Car Audio Network (CAN).

Pada gelaran tahun ini, berlokasi di JIExpo Kemayoran, menyelenggarakan kontes dalam bidang audio sistem mobil.

Ibnu Khaldun selaku Presiden Direktur CAN menjelaskan, pelaksanaan CAN Award tahun cukup sukses dan diminati oleh para pecinta otomotif, terutama para modifikator di bidang audio sistem.

“Ajang ini sangat menarik, sebab diikuti oleh para modifikator dari seluruh Indonesia dan dilakukan di pameran terbesar otomotif, IIMS 2018,” katanya, Jumat (27/4/2018).

Baca: Berburu Aneka Aksesoris Mobil dan Produk Audio Datang Saja ke Area PAHAMI

Rokim, pemilik CAS Audio Specialist yang bermarkas di Mega Glodok Kemayoran lantai 5, menjadi salah satu peserta pameran IIMS 2018 mengatakan, kontes ini memberikan pengalaman lebih sekaligus memberikan edukasi bagi para pesertanya.

"Peserta menghadirkan sejumlah inovasi dalam audio sistem dan mendapatkan penilaian dari dewan juri yang berkompeten di bidangnya yang berasal dari Thailand dan Malaysia," katanya.

CAS Audio Specialist berhasil mendapatkan tiga penghargaan sekaligus, yakni sebagai juara 1 kelas 3 way dengan Rp60 juta, kelas 2 3 way sebesar Rp50 juta, dan juara 2 kelas 3 way consumer extreme.

“Kami berterimakasih atas penyelenggaran kegiatan kontes yang setaraf internasional. Bagi kami, ini adalah sesuatu yang membanggakan,” sebutnya.

CAN Award sendiri merupakan kontes yang diinisiasi oleh anak negeri.

Belakangan, kontes ini tengah dilirik juga oleh pasar Asia bahkan, CAN selaku penyelenggara sudah melakukan sosialisasi dan training di Malaysia.

Rencananya, kontes serupa juga akan dilakukan di beberapa negara ASEAN seperti Malaysia, Thailand, dan Filipina.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini