TRIBUNNEWS.COM - Fungsi kaca film memang tidak berubah yakni agar kabin mobil tidak terasa panas.
Di pasaran, kaca film ditawarkan mulai dari non-premium hingga premium.
Masing-masing jenis kaca film memiliki benderol yang berbeda-beda.
Lalu yang menjadi pertanyaan, apa yang membedakan kedua jenis kaca film tersebut.
Baca: Ganti Kaca Film V-Kool saat Jambore Toyota, Berhak Diskon 30 Persen
Lianto Winata, Business Development Director PT V-Kool Indo Lestari mengatakan, banyak hal yang membedakan kedua kaca film itu.
"Intinya sih kaca film itu dibuat dari bahan apa terus teknologinya, dua hal itu yang membedakan antara premium dan non premium," ucap Lianto.
Lanjut menurut bapak dari dua orang anak ini, pemilihan material memang sangat penting untuk performa dan daya tahan kaca film itu sendiri dalam menolak panas.
Bahkan salah satu produknya, yaitu V-Kool Diamond Series menggunakan emas sebagai bahan baku dalam proses pembuatannya.
Karena emas merupakan logam yang dinilai paling bagus untuk memantulkan panas.
Jika dilihat secara kasat mata, memang dari segi tampilan tidak terlalu tampak.
Namun, semua perbedaan itu baru akan terasa pada saat pemilik kendaraan masuk ke dalam kabin mobilnya.
"Kalau dari tampilan sih enggak begitu terlalu kentara ya, paling dari warna, deflektif, atau non deflektif. Terus dari segi clarity itu yang penting tidak menggangu pandangan," kata Lianto lagi.
"Jadi pandangan dari dalam ke luar itu tidak buram, cahaya itu tidak pecah, dan itu sangat penting demi keselamatan atau safety penumpang maupun pengemudinya," tutupnya.
Artikel ini telah tayang di GridOto.com dengan judul Kerap Jadi Pertanyaan, Apa Sih Bedanya Kaca Film Premium dengan Non Premium?