News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Januari Hingga Oktober 2018, Mitsubishi Outlander Sport Hanya Terjual 732 Unit

Penulis: Brian Priambudi
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mitsubishi Outlander Sport facelift

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mitsubishi Outlander Sport menjadi satu di antara model kendaraan dari PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) yang mengalami tren penurunan penjualan wholesales di Indonesia selama Januari-Oktober 2018.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang diperoleh Tribunnews, Kamis (29/11/2018), selama periode Januari - Oktober 2018 Mitsubishi Outlander Sport hanya terjual sebanyak 732 unit.

Jika dilihat ke belakang, penjualan Outlander Sport memang turun dalam beberapa tahun terakhir.

Data penjualan wholesales Agen Pemegang Merek (APM) dari Gaikindo, di tahun 2013 Mitsubishi Outlander terjual sebanyak 4.706 unit.

Angka tersebut kemudian turun menjadi 3.888 unit di 2015, dan turun lagi menjadi 2.290 unit di 2015, dan di 2016 kembali turun menjadi 1.812 unit, serta 930 unit di 2017.

Baca: Sebelum Putuskan Cerai, Gisel Sejak Awal Memang Tak Ingin Punya Anak Lagi dari Gading Marten

Jika dibandingkan dengan pesaingnya, Honda HR-V dapat mencapai penjualan wholesales dari Januari hingga Oktober 2018 dengan angka 28.578 unit.

Angka penjualan Outlander Sport juga tidak lebih banyak dari Suzuki SX4 S-Cross sebagai pendatang baru di segmen ini yang mencapai angka 2.273 unit secara wholesales di periode yang sama.

Baca: Ikut Test Drive DFSK di GIIAS 2018, Anak Muda Ini Bawa Pulang SUV Glory 580

Sebagai tambahan informasi, Mitsubishi Outlander Sport dibanderol dengan harga Rp 330 juta untuk varian terendah dan Rp 375 juta untuk varian tertinggi.

Outlander merupakan Medium SUV 5-seater yang dibekali mesin 2.000cc 4 silinder segaris bertenaga 148 hp dan torsi 197 Nm. 

SUV 5 seater ini dipasarkan dalam 4 varian yakni GLS, GLX, PX, dan yang terbaru adalah PX Action.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini