TRIBUNNEWS.COM, SEPANG – Bersama tim balap T2 Motorsports, Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro membawa nama Indonesia di ajang balap Blancpain GT World Challenge Asia 2019.
Untuk race di balapan ini kedua pebalap menggunakan Ferrari 488 GT3. Menjelang race di Sepang, keduanya sudah melakukan berbagai persiapan sepanjang Selasa, 2 April 2019 kemarin, mulai dari seat fitting, adjustment mobil hingga team briefing.
Seat fitting dibuat dengan mold yang dibentuk sesuai bentuk tubuh masing-masing pembalap guna menghasilkan bentuk yang ideal untuk pembalap sehingga pembalap dapat merasakan kenyamanan dan keleluasaan saat bergerak.
Rio Haryanto juga dikenalkan kepada tim mekanik yang sudah berada di Sepang sejak tanggal
1 April 2019 lalu.
Baca: Pesan Prabowo dari Padang: Jaga TPS dari Kecurangan, Jangan Sampai Hantu dan Orang Mati Ikut Milih
Rio menyatakan ada beberapa perbedaan pada tombol mobil dari mobil-mobil terdahulunya. "Ada beberapa yang beda, seperti traction control dan ABS system,” sebutnya.
Hari ini, Rabu, 3 April 2019, kedua pebalap juga sudah mempersiapkan fisik dan mental dengan menjajal mobil di trek Sirkuit Sepang untuk beradaptasi dengan cuaca dan settingan mobil.
Balapan akan digelar selama dua hari pada Sabtu dan Minggu, 6 dan 7 April 2019 mendatang