News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mobil Toyota Jangan Pakai Oli Sembarangan, Ini Alasannya

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Oli menjadi bagian terpenting dalam mendukung kehidupan mesin mobil dan sebagai pelindung antar komponen mesin yang saling bergesekan agar dapat bergerak secara optimal sepanjang waktu.

Dalam prosesnya, oli melarutkan kotoran yang ada di dalam mesin dan membawanya ke filter oli untuk disaring sehingga tidak mengganggu kinerja mesin.

Panas yang timbul akibat gesekan antar komponen mesin akan diteruskan oleh oli ke dinding blok mesin dan selanjutnya disalurkan keluar untuk didinginkan oleh air radiator.

Yang tak kalah penting, senyawa kimia di dalam oli mesin akan mereduksi zat kimia pada mesin yang berpotensi menimbulkan karat.

Benefitnya, usia komponen mesin akan semakin panjang karena kondisinya selalu prima dan membantu pemilik kendaraan dalam menekan biaya perawatan.

Penggunaan oli mesin yang sesuai spesifikasi akan menjaga tenaga mesin selalu dalam porsi terbaik karena minimnya kerugian mekanis di dalam mesin.

Karena tenaga selalu optimal, penggunaan bensin juga turut ditekan.

Toyota Motor Oil (TMO) merupakan oli mesin yang direkomendasikan oleh pabrikan Toyota dan konsumen bisa memperolehnya di bengkel Auto2000.

Aftersales Division Head Auto2000, Ricky Martawijaya mengatakan bahwa TMO sanggup menjaga performa dan keawetan mesin ketimbang oli lain, karena telah sesuai dengan karakter dan spesifikasi dapur pacu mobil Toyota yang beredar di Indonesia.

"TMO juga sudah melalui tahap riset yang panjang. Pelumas TMO yang beredar telah disesuaikan dengan kondisi iklim tropis Indonesia yang butuh spesifikasi oli yang spesial dan punya daya tahan tinggi," Ricky Martawijaya, Kamis (23/7/2020).

Kelebihan TMO yang lain, nilai viskositas maupun spesifikasi teknis lainnya telah melalui proses pengembangan dan uji coba yang detail, untuk memastikan oli TMO dapat bekerja dengan baik di mesin mobil Toyota yang beroperasi di Tanah Air.

Formula pelumas TMO juga telah disesuaikan dengan kinerja mesin modern Toyota dengan teknologi Dual VVT-i di mesin bensin dan turbo variabel (VNT) plus intercooler di mesin diesel sehingga akan semakin nyaman digunakan di kendaraan.

Seluruh spesifikasi varian pelumas TMO sudah mengikuti standar global dan disesuaikan dengan standar spesifikasi yang disyaratkan oleh Toyota.

"Selain kualitas, yang tidak kalah penting adalah jaminan keaslian produk oli TMO yang dijual di bengkel Auto2000 mengingat banyak beredar oli palsu yang bisa mengakibatkan mesin mobil rontok karena spesifikasinya tidak sesuai produk asli," imbuh Ricky.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini