News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Evalube-CARfix Lanjutkan Kolaborasi Jemput Bola di Bisnis Pelumas

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Evalube melanjutkan kerjasama kolaboratif dengan jaringan bengkel CARfix untuk layanan servis kendaraan dan penggantian pelumas.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Evalube Lubricants, produsen pelumas dengan teknologi Veltec with
Clean Shield Formula melanjutkan program kerja sama layanan penjualan pelumas di jaringan bengkel mobil CARFix Indonesia.

Kerja sama ini memungkinkan pemilik mobil yang menserviskan kendaraannya di CARfix mendapatkan dengan paket harga merdeka, berupa beli 1 dapat 9 macam service.

Yakni mencakup ganti filter oli, brake cleaner, engine conditioner, cek pelumasan-pendinginan, cek pengapian-kelistrikan, cek undel stell-chasis, cek filter-saringan, serta whell alignment dengan pembelian varian Evalube Helios Super Synthetic SAE 10W-40 API SN atau Evalube Super Transco SAE 15W-40 API CI4/SL sesuai spesifikasi pelumas kendaraannya.

Program ini juga memberikan bagi pelanggan dengan dua metode, yaitu penggantian oli di bengkel dan home service untuk pengantaran dan penggantian oli kendaraan di rumah. Khusus layanan ini bisa diakses dengan menghubungi jaringan CarFix terdekat, melalui situs www.carfix.co.id/outlet atau di nomor 085280008300.  

Baca: Repsol Ngegas di Pasar Pelumas Asia, Indonesia Jadi Basis Produksi untuk Market Regional

"Program ini dijalankan di seluruh 32 outlet Carfix periode Agustus – September 2020," ungkap
Commercial Director Evalube Yomie Harlin, Jumat (14/8/2020).

Baca: Pertamina Lubricants Incar Posisi 14 Besar Produsen Pelumas Dunia

Dia menambahkan, kerja sama ini merupakan program berkelanjutan antara Evalube dan CARFix sebelumnya agar mudah dijangkau oleh masyarakat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini