TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjalankan peran sebagai indu organisasi otomotif di Indonesia, Ikatan Motor Indonesia (IMI) berinisiatif menerbitkan panduan atau standarisasi kegiatan mobilitas sejak awal 2020.
Buku dan video panduan ini sudah lama ditunggu-tunggu lantaran kegiatan sepeda bermotor berkelompok belakangan menjadi sorotan karena banyaknya penggemar motor di Indonesia yang melakukan aktivitas riding bersama, termasuk touring ke luar kota.
Kehadiran buku dan video panduan ini diharapkan membantu menurunkan angka kecelakaan lalu lintas sekaligus meningkatkan kenyaman dan ketertiban pengguna jalan.
Buku dan video panduan bertajuk BJB Standarisasi Tata Cara Berkendara Sepeda Motor Berkelompok ini resmi diluncurkan di Gedung MPR/DPR RI, Sabtu, 28 November 2020 oleh Ketua Umum IMI Sadikin Aksa bersama Ketua MPR RI yang juga Ketua Pembina IMI, Bambang Soesatyo.
Baca juga: Tips Riding di Medan Offroad Ala Yamaha WR 155 R
Peluncuran buku dan video panduan ini juga dihadiri Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Soerjanto Tjahjono, Ketua Umum Harley-Davidson Club Indonesia. Komjen Pol Purn. Drs. H. Nanan Soekarna, KBP Mohammad Tora dari Korlantas Polri serta perwakilan komunitas otomotif dengan protokol kesehatan.
Baca juga: Viral Video Jip Offroad Naik Gunung Lawu Diduga Buka Jalur Baru, Ini Tanggapan Perhutani
Bambang Soesatyo mengapresiasi inisiatif IMI sebagai satu-satunya organisasi yang secara eksplisit merujuk Empat Pilar MPR RI di dalam anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangganya.
"Karena rasa cintanya terhadap Indonesia itulah, IMI menyusun buku dan video Panduan Tata Cara Berkendara Sepeda Motor Berkelompok yang bisa menjadi rujukan bagi para pengendara sepeda motor," ujarnya.
Baca juga: Komunitas Mobil Pajero Touring Jakarta - Bali Bagikan Bansos dan Promosikan Wisata Pulau Dewata
Dia menegaskan, membangun budaya tertib dan patuh terhadap peraturan di jalan raya sebagai kunci keselamatan berlalu lintas bukan perkara mudah.
"Namun dengan dukungan seluruh stakeholders dan semangat brotherhood dalam setiap diri anggota komunitas otomotif, saya yakin hal tersebut bukan hal yang mustahil untuk kita wujudkan bersama," ujar Bambang Soesatyo.
Dia menambahkan, mematuhi peraturan lalu lintas dan saling menghormati antara pengguna jalan merupakan contoh penerapan Empat Pilar MPR RI.
Menurut Sadikin Aksa, tujuan pembuatan standarisasi ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan khususnya komunitas atau klub sepeda motor, dan pengguna jalan raya umumnya.
Sadikin menjelaskan, inisiatif untuk membuat panduan ini didasarkan pada banyaknya jumlah pengguna kendaraan bermotor roda dua di Indonesia.
"IMI juga membawahi banyak komunitas sepeda motor. Komunitas ini termasuk aktif melakukan touring serta membantu promosi pariwisata nasional," bebernya.
Pembuatan panduan ini juga diharapkan dapat ikut menurunkan angka kecelakaan lalu lintas terutama untuk pengguna sepeda motor. Tingginya angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia meningkatkan keprihatinan banyak pihak.
“Menurut data Korlantas Polri, selama pelaksanaan operasi patuh 2020, periode 23 Juli hingga 5 Agustus, telah terjadi pelanggaran lalu lintas sebanyak lebih dari 548 ribu kasus, dan kecelakaan lalu lintas sebanyak 2.388 kejadian," ujar Bambang Soesatyo.
Joel D. Mastana, Sekretaris IMI Mobilitas menjelaskan, pembuatan panduan ini telah dimulai sejak awal 2020 dan sempat mengalami kendala ketika pandemi Covid-19 melanda dunia termasuk Indonesia.
Dia menjelaskan, latar belakang pembuatan standarisasi ini diawali dengan kesadaran akan semakin banyaknya jumlah penggemar kegiatan motor serta kebutuhan yang muncul di antara penggiat kegiatan roda dua mengenai perlunya standarisasi.
Dalam pembuatan buku dan video panduan ini IMI Mobilitas juga menyematkan empat pilar IMI Mobilitas yaitu wisata, sosial, road safety dan aksi lingkungan hidup.
Pembuatan panduan ini didukung oleh BJB, Pikoli, Qooder, Ducati, RSV, Rob1, Rudy Project dan MaxxWire.
Di kesempatan ini, Sadikin Aksa juga menyampaikan Sertifikat dan memberikan penghargaan kepada 16 anggota Tim Mobilitas serta para sponsor yang tak kenal lelah terlibat dalam pembuatan video panduan yang kontennya dapat diakses di kanal youtube IMI.