TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menggelar pameran di pusat perbelanjaan seperti mal kini menjadi strategi baru DFSK untuk merebut minat konsumen roda empat di Tanah Air. Pendekatan ini didukung dengan program penawaran menarik sepanjang Mei hingga Juni 2021.
Selama periode Mei sampai Juni 2021 ini, DFSK telah menggelar pameran di lebih dari 50 titik yang berlokasi di berbagai pusat perbelanjaan di Indonesia dengan melibatkan seluruh dealer resmi.
Di setiap event pameran ini, DFSK menampilkan seluruh lini kendaraan mulai dari kendaraan penumpang seperti Glory i-Auto dan Glory 560, serta kendaraan niaga DFSK Super Cab dan DFSK Gelora.
Sementara, program yang ditawarkan selama Juni berlaku untuk semua model kendaraan seperti DFSK Glory 560, hingga DFSK Glory i-Auto, DFSK Super Cab, DFSK Gelora, dan DFSK Gelora E yang merupalam kendaraan listrik komersial ringan pertama di Indonesia.
Diantaranya, DP rendah 20 persen untuk pembelian kendaraan penumpang, angsuran dengan cicilan rendah mulai dari Rp3 jutaan untuk pembelian DFSK Glory i-Auto.
Baca juga: Indonesia Negara Pertama yang Pasarkan Toyota Raize 1.200 CC
Sementara, untuk pembelian DFSK Glory 560 atau DFSK Glory i-AUTO ada hadiah langsung berupa 1 unit sepeda jenis road bike.
Untuk pembelian DFSK Super Cab dan DFSK Gelora berupa cicilan rendah mulai dari Rp2 jutaan serta beragam hadiah menarik lain seperti e-Money, gratis karpet, dan lain-lain.
Baca juga: Dites di Bali, Konsumsi BBM DFSK Super Cab 15,4 Km Per Liter
"Semua penawaran menarik ini sudah tersedia di seluruh jaringan resmi di Indonesia, dengan total mencapai 100 titik di seluruh Indonesia," ungkap Achmad Rofiqi, PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile.
Baca juga: DFSK Gelora E Jadi Kendaraan Listrik Niaga Ringan Pertama di Indonesia
Rofiqi menjelaskan, lokasi pameran yang berada di tengah-tengah masyarakat ini diharapkan bisa menarik perhatian sehingga masyarakat bisa dengan mudah mengenali DFSK sebagai produsen kendaraan berkualitas di Tanah Air.
"Sejak DFSK hadir di pasar otomotif nasional 3 tahun belakangan terus mendapatkan apresiasi positif dengan penerimaan yang sangat baik untuk berbagai model. Karena itu, kami ingin memperkenalkan merek DFSK sebagai produsen kendaraan berkualitas kepada konsumen lebih luas lagi," bebernya.
Dia menambahkan, untuk dukungan after sales, pihaknya saat ini sudah memiliki lebih dari 100 bengkel resmi dengan dukungan mekanik handal dan tersertifikasi, dengan suku cadang orisinil.
Rofiqi mengatakan, seluruh program penawaran yang dibuat oleh DFSK selalu mengedepankan aspek kebutuhan dan kemampuan konsumen dari waktu ke waktu.
"Program-program penawaran kali ini diharapkan bisa mempermudah para konsumen memiliki kendaraan-kendaraan DFSK yang mereka butuhkan untuk menunjang berbagai aktivitas sehari-hari," imbuhnya.