Laporan Reporter: Filemon Agung | Editor: Handoyo .
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kalangan pengamat otomotif mempertanyakan rencana Indonesia Battery Corporation (IBC) mengakuisisi perusahaan kendaraan listrik asal Jerman, StreetScooter.
Pengamat otomotif Bebin Djuana menyatakan, rencana IBC mengakuisisi StreetScoter patut dipertanyakan.
Dia berpendapat, IBC sebaiknya memfokuskan bisnisnya pada pengembangan baterai listrik mengingat adanya kebutuhan yang besar di masa datang.
Selain itu, dengan perkembangan pesat ekosistem baterai dan kendaraan listrik, dibutuhkan riset dan pengembangan disaat yang bersamaan.
"Masih terlalu banyak yang harus dikerjakan dalam menyambut kendaraan listrik, mengapa mencari kesibukan yang lain?," kata Bebin kepada Kontan, Kamis (30/12/2021).
Baca juga: Sarankan IBC Akuisisi Perusahaan Mobil Listrik Jerman, Menteri Bahlil Jamin Harga Tetap Ekonomis
Bebin melanjutkan, mulai 2022 mendatang, kendaraan listrik akan mulai menarik perhatian konsumen seiring diberlakukannya pajak karbon.
Dengan demikian, ada potensi harganya bisa menjadi lebih terjangkau.
Baca juga: IBC Berencana Akuisisi Perusahaan Mobil Listrik Jerman, Ahok: Tidak Layak
Menurutnya, langkah IBC yang mengakuisisi perusahaan kendaraan listrik di Jerman menunjukkan ketidakfokusan dalam menjalankan tugas.
Bebin menambahkan, dalam proses akselerasi kendaraan listrik di Indonesia masih dibutuhkan insentif.
Hal ini pun juga dilakukan oleh negara lain seperti Norwegia di awal pengembangan EV. Alhasil, Norwegia kini jadi negara terdepan dalam hal utilisasi kendaraan listrik saat ini.
Baca juga: Holding IBC Perlu Dana 15,3 Miliar USD untuk Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik
Insentif yang perlu diberikan menurutnya meliputi pinjaman bunga ringan.
"Untuk pengguna kendaraan umum, pinjaman bunga ringan (kemudian) perlu dibahas dengan pemegang merek (untuk) kemudahan-kemudahan bagi konsumen," ungkap Bebin Djuana.
Menurutnya, untuk akselerasi EV di Indonesia tak hanya berkaitan dengan harga kendaraan listrik.
Masyarakat dinilai perlu didorong dan diyakinkan untuk melihat kendaraan listrik sebagai masa depan transportasi global maupun Indonesia secara khusus.
Sumber: Kontan