News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mercedes Benz Segera Cabut dari Rusia, Jual Sahamnya ke Investor Lokal

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktivitas pengecatan mobil dengan lengan robot di pabrik perakitan mobil Mercedes-Benz di Moscovia Plant, Rusia.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, BERLIN – Mercedes-Benz memutuskan akan menarik diri dari pasar Rusia dan menjual sahamnya kepada investor lokal.

Dikutip dari Reuters, Kamis (27/10/2022) pabrikan mobil asal Jerman itu telah menangguhkan produksi mobilnya di Rusia pada awal Maret pasca invasi yang dilakukan Moskow ke Ukraina.

Awal bulan ini, Nissan telah menyerahkan bisnisnya di Rusia kepada entitas milik Pemerintah Rusia seharga satu euro menyusul kerugian sebesar 687 juta dolar AS yang dialaminya.

Sebelumnya, Renault juga telah menjual mayoritas sahamnya sebesar satu rubel kepada Avtovaz Rusia.

Mercedes-Benz Rusia mengatakan, saham di anak perusahaan lokal akan dijual ke jaringan dealer mobil Avtodom.

Sementara itu, CFO Mercedes, Harald Wilhelm mengharapkan transaksi tersebut tidak menimbulkan efek signifikan lebih lanjut yang menyangkut profitabilitas grup.

"Penyelesaian akhir transaksi tunduk pada persetujuan otoritas dan penerapan kondisi yang disepakati secara kontrak," kata Wilhelm.

Baca juga: Truck Mercedes-Benz Actros dan Actros C Mulai Diproduksi di China

Baik Nissan dan Renault memasukkan klausul pembelian kembali enam tahun. Harian Vedomosti Rusia mengutip sebuah sumber yang mengatakan bahwa kesepakatan Mercedes mungkin mencakup klausul serupa.

Baca juga: Mercedes Benz Perkenalkan Truk Listrik Medium-Duty eAtego di IAA Transportation 2022

Seperti diketahui, Asosiasi Bisnis Eropa (AEB) mencatat sekitar 9.558 kendaraan Mercedes telah terjual di Rusia sejak Januari hingga September, turun 72,8 persen dari tahun sebelumnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini