Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memprediksi pasar mobil di bulan Maret dan April 2023 akan naik hingga 20 persen.
Kenaikan disebabkan oleh momen menjelang Ramadan dan lebaran yang identik dengan kebiasaan mudik.
"Kami proyeksikan penjualan Maret dan April ini akan lebih baik dibandingkan dua bulan sebelumnya. Ekspektasi kami bisa naik sekitar 20 persen di dua bulan ini, dibandingkan dua bulan sebelumnya," tutur Head of Sales Group Sales and Marketing Division MMKSI Budi Daulay di Konferensi Pers Mitsubishi di GJAW 2023, Jakarta, Senin (13/3/2023).
Baca juga: Penjualan Mobil Listrik Dibidik 400.000 Unit di 2025, Kemenperin Sebut Cara Naikkan Pasar
Selain itu, event-event pameran otomotif juga berperan penting dalam peningkatan penjualan mobil.
Mitsubishi memastikan, seluruh line up produk mereka ready untuk memenuhi permintaan konsumen menjelang lebaran.
"Kami yakin efek dari dua big event ini akan meningkatkan penjualan di Maret dan April. Kami prediksikan penjualan Maret dan April baik regional Jabodetabek maupun nasional akan meningkat juga. Karena kalau di nasional biasanya tendensi untuk pembelian jelang lebaran ada dan unit kami juga ready," jelasnya.