News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Meluncur Besok, Ini Arti Nama dari Toyota Rangga, Kenapa Bukan Cinta Ya?

Penulis: Lita Febriani
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

All New Hilux Rangga

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Toyota Astra Motor (TAM) akan meluncurkan secara resmi All New Hilux Rangga pada Selasa (15/10/2024) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

Toyota Rangga pertama kali muncul ke publik di Indonesia saat pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

"PT Toyota Astra Motor mengundang perwakilan jurnalis dari media Bapak/Ibu untuk menghadiri acara Launch of All New Hilux Rangga pada Selasa 15 Oktober 2024," tulis Toyota melalui surat elektronik yang diterima redaksi Tribunnews.com.

Baca juga: Selama 8 Bulan Daihatsu Berhasil Jual 117.358 Unit Mobil ke Konsumen

Nama Rangga ternyata telah hadir lebih dulu sebelum mobil versi kendaraan komersialnya akan dirilis besok. 

Mundur ke tahun 1997, Rangga menjadi satu tipe dari model Kijang Kapsul yang merupakan generasi keempat dari MPV andalan Toyota tersebut.

Nama Rangga kembali terangkat saat Nicholas Saputra memerankannya dalam film Ada Apa dengan Cinta? di tahun 2002, beradu akting dengan Dian Sastrowardoyo yang memerankan tokoh Cinta.

Lalu, kenapa Toyota justru bukan menamai mobil barunya ini dengan istilah Cinta yang menjadi tokoh wanita utama dalam film tersebut.

Ternyata, nama Rangga yang terinspirasi dari bahasa Jawa 'Ronggo" memiliki arti Ksatria atau Hero (Pahlawan). Dalam sejarahnya, nama Rangga juga dipercaya kuat dan tangguh.

Berdasarkan website dealer Toyota, melalui arti nama Rangga, harapannya mobil ini dapat menjadi pahlawan bagi para pelaku usaha di Indonesia.

Toyota Rangga juga diharapkan dapat menggerakkan industri otomotif, seperti halnya Kijang Pick Up. Sebagai informasi, dulu Toyota menggandeng para karoseri lokal atau body builder untuk melakukan konversi Kijang Pick Up.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini