Mitsubishi Motors Tampilkan 11 Kendaraan Unggulan di IIMS 2025, Mitsubishi Xforce jadi Unggulan!

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

XFORCE DI IIMS 2025 - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) hadir di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung mulai 13 Februari hingga 23 Februari 2025 di JIExpo Kemayoran Jakarta. Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense jadi produk unggulan di booth MMKSI tahun ini.
XFORCE DI IIMS 2025 - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) hadir di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung mulai 13 Februari hingga 23 Februari 2025 di JIExpo Kemayoran Jakarta. Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense jadi produk unggulan di booth MMKSI tahun ini.

TRIBUNNEWS.COM - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memberikan persembahan terbaiknya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung mulai 13 Februari hingga 23 Februari 2025 di JIExpo Kemayoran Jakarta. 

Bersamaan dengan perayaan 55 tahun Mitsubishi Motors di Indonesia, partisipasi MMKSI di IIMS 2025 mencerminkan komitmen kuat MMKSI untuk tumbuh bersama Indonesia. 

Dengan mengusung tema “Celebrate Every Journey with Mitsubishi Motors”, booth MMKSI yang terletak di Hall A1 menghadirkan 11 unit kendaraan, termasuk model unggulan Mitsubishi Xpander, Xpander Cross, Xforce, Pajero Sport, dan Triton, serta 5 unit test drive kendaraan penumpang, yang memungkinkan pengunjung merasakan performa luar biasa, teknologi canggih, dan kenyamanan kendaraan Mitsubishi Motors secara langsung.

Mitsubishi Xforce Tetap jadi Unggulan

Mitsubishi Xforce kembali menjadi produk unggulan di booth MMKSI pada ajang IIMS 2025. Terlebih, Mitsubishi Motors memboyong varian terbaru Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense yang menjadi varian tertinggi di keluarga Xforce. 

Diamond Sense memiliki sejumlah pengoperasian sistem keselamatan aktif yang mumpuni. Mulai dari Adaptive Cruise Control (ACC) with low speed follow, Automatic High Beam (AHB), Forward Collision Mitigation (FCM), Lead Car Departure Notification System (LCDN), Blind Spot Warning (BSW), Rear Camera with Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Auto Headlight, hingga Auto Rain Sensor. 

Untuk urusan dapur pacu, mobil ini mengusung mesin yang sama dengan Mitsubishi Xpander, yaitu 1.499 cc 4A91 MIVEC bertenaga 103 dk/6.000 rpm dan torsi 141 Nm/4.000 rpm. 

Melansir GridOto, Head of Sales & Marketing Group MMKSI Budi Dermawan Daulay mengatakan bahwa hadirnya Mitsubishi Xforce Ultimate DS ini memberikan eksposur bagi Diamond Sense. 

“Dengan fitur utama adaptive cruise control untuk kecepatan rendah, Mitsubishi Xforce Ultimate DS melampaui kompetitor yang memiliki kecepatan 60 km/jam ke atas, sehingga konsumen wajib merasakan langsung teknologi ini dengan cara test drive,” ucapnya di JIExpo,  kamis (13/2/2025), dikutip dari GridOto.

Baca juga: Mitsubishi Sajikan Kolaborasi Spesial dengan Indonesian Idol di IIMS 2025

Keunggulan Mitsubishi Xforce turut menarik perhatian Menteri Perindustrian (Menperin) Republik Indonesia Agus Gumiwang Kartasasmita, yang berkunjung ke booth Mitsubishi pada saat pembukaan IIMS 2025, Kamis (13/02/2025). 

Pada kesempatan ini, Menteri Maman menjajal langsung Mitsubishi Xforce di booth MMKSI. Mengutip Kompas.com, ia menyoroti keunggulan Mitsubishi Xforce, yang sekitar 80 persen komponennya  melibatkan partisipasi lokal. 

“Hal ini yang mau disampaikan oleh Menteri Perindustrian dan didorong terus oleh Kementerian Perindustrian agar seluruh merek-merek mobil yang ada di Indonesia dari luar, tetapi yang ada di Indonesia untuk meningkatkan lokal konten,” ujar Menteri Maman. 

Promo dan Keseruan Booth MMKSI di IIMS 2025 

Meski tak meluncurkan mobil baru, MMKSI tetap menghadirkan berbagai program menarik, promo penjualan, dan layanan purna jual eksklusif agar pengunjung merasakan perjalanan yang lengkap dan berkesan bersama Mitsubishi Motors.

“Melalui event ini, kami melanjutkan perjalanan ini dengan memberikan pengalaman lebih dari sekadar menampilkan kendaraan, namun juga untuk menegaskan komitmen kami dalam memberdayakan setiap perjalanan dan memastikan setiap pemilik Mitsubishi Motors menulis cerita mereka dengan penuh percaya diri,” ucap Atsushi Kurita, Presiden Direktur MMKSI. 

Dalam rangka perayaan 55 tahun Mitsubishi Motors di Indonesia, konsumen juga bisa mendapatkan keuntungan untuk pembelian Xforce dalam bentuk paket pembiayaan berupa DP mulai 55 juta, dengan angsuran 5,5 juta rupiah untuk pilihan program pembiayaan dengan tenor kredit 3 – 5 tahun. Terdapat juga program bunga ringan, program DP ringan, dan Gratis Dashcam untuk semua varian Xforce, serta keuntungan tambahan seperti cashback hingga jutaan rupiah. 

Untuk meningkatkan pengalaman pengunjung, MMKSI juga telah menyiapkan berbagai aktivitas interaktif, termasuk tampilan inovatif yang memungkinkan pengunjung untuk mengeksplorasi teknologi terbaru Mitsubishi Motors, area gamifikasi purna jual yang menyenangkan dan edukatif tentang program layanan MMKSI, presentasi produk oleh Rifat Sungkar yang merupakan Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia. 

Baca juga: Rayakan 55 Tahun Mitsubishi Motors di IIMS 2025 Yuk, Ada Banyak Keseruan dan Promo Menarik, Loh!

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini