News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon Presiden 2014

Petinggi Demokrat Hayono Isman Deklarasi Dukungan ke Jokowi-JK

Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Politisi Partai Demokrat Hayono Isman menyampaikan dukungan kepada Jokowi-JK di Markas Jenggala, Jakarta, Selasa (1/7/2014). (Dokumen Tim Jenggala)

Laporan wartawan Tribunnews.com, Randa Rinaldi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjelang buka puasa hari ini, Selasa (1/7/2014), Jenggala Center kedatangan tamu istimewa dari Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman.  Mantan peserta konvensi Capres Demokrat ini mendeklarasikan dukungannya kepasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK).

Hayono mengunjungi Jenggala Center pukul 17.30 WIB. Hayono Isman datang bersama keluarga dan Sekretaris Jendral Kosgoro, Syahrul Bungamayang.

"Saya bersama keluarga dan Sekjen Kosgoro menyatakan dukungan ke Jokowi-JK," ujarnya.

Bersama istrinya Poppy Puspita Sari dan dua anaknya Baroto dan Mandira, ia memberikan salam dua jari kepada awak media. Hayono Isman memberikan alasannya mendukung Jokowi-JK karena empat 4 faktor.

"Saya dukung Jokowi-JK karena mereka tulus, jujur bebas isu Hak Azazi Manusia, dan berumah tangga,"ujarnya.

Hayono menegaskan dukungannya kepada pasangan Jokowi-JK merupakan dukungan pribadi. Ia menolak menyatakan sikap secara partai maupun organisasi karena sikap partainya tetap netral pada pemilihan presiden tahun ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini