Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA –Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto menyatakan dukungan pada keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) soal pembelajaran tatap muka yang tidak ditentukan lagi berdasarkan zonasi.
Untuk mendukung kebijakan itu, Terawan berkomitmen meningkatkan peran pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas).
“Kementerian Kesehatan sepenuhnya akan mendukung kebijakan ini,” kata Terawan dalam konferensi pers, Jumat (20/11/2020).
Terawan berharap nantinya pemerintah daerah dapat memberikan keputusan yang tepat dalam pemberian izin pembukaan kembali satuan pendidikan di wilayahnya.
Baca juga: Akses Internet Gratis Prioritaskan Pelajar yang Terkendala PJJ di Kota Tangerang
Namun, dengan tetap mengedepankan aspek kesehatan dan keselamatan anak, guru, keluarga, dan masyarakat.
Pihaknya di Kemenkes menyatakan komitmen untuk meningkatkan peran Puskesmas.
Yakni terkait pengawasan dan pembinaan pada satuan pendidikan dalam penerapan protokol kesehatan
“Saya mengimbau untuk kita bersama sama berupaya terus meningkatkan pendidikan kesehatan dan keselamatan bagi anak-anak kita sebagai generasi penerus bangsa,” sambungnya.
Baca juga: Pelajar Bunuh Diri Stres PJJ, Kemendikbud: Kita Sudah Bimbing Guru Tidak Bebani Siswa dengan Tugas
Terawan mengatakan pihaknya juga akan terus meningkatkan kesehatan fasilitas pelayanan kesehatan dan pencegahan serta pengendalian covid-19.
Ia juga mengingatkan soal penerapan protokol kesehatan 3 M yakni menggunakan masker, menjaga jarak aman, serta sering mencuci tangan yang harus digemakan pada peserta didik nantinya.
“Ini merupakan adaptasi kebiasaan baru yang harus diterapkan dengan disiplin tinggi agar kita tetap sehat dan selamat dalam melewati pandemi covid-19,” ujarnya.