News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pentingnya Peran Orangtua Batasi Penggunaan Gadget Bagi Anak

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Webinar bertajuk Tantangan Keluarga di Masa Pandemi dan Era Digital.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Isu parenting atau peran orang tua bagi anak sangat krusial di kondisi pandemi yang serba digital.

Begitu disampaikan oleh Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Informatika, Rosarita Niken Widiastuti.

“Ketika anak-anak, dari kecil sampai remaja lebih banyak go virtual memanfaatkan internet, harus benar-benar dikawal oleh orang tua, karena internet isinya tidak hanya konten positif saja, tapi juga hal-hal negatif seperti pornografi, hoaks dan lain-lain,” ujar Niken di Jakarta, Jumat (11/12/2020).

Baca juga: VIRAL Warganet Menegur Jangan Punya Anak Jika Ekonomi Belum Siap, Ini Kata Pegiat Smart Parenting

Di tengah pandemi Covid-19, dikatakan Niken tren penggunaan internet melalui gawai melonjak tajam.

Kegiatan nonton film meningkat 75 persen dan penggunaan media sosial meningkat 47 persen.

Artinya, hampir semua seluruh kegiatan di internet trennya menanjak.

Oleh karenanya Niken mengimbau agar orang tua memperhatikan perilaku anak dalam menggunakan gadget.

“Kepada keluarga, gadget kita selain untuk anak belajar, harus juga menjaga keamanan anak-anak berselancar di internet di masa pandemi. Sering-sering anak diajak bertukar pikiran tentang aktivitas online, gunakan antivirus juga untuk mengontrol privacy di gadget dan lakukan kegiatan online bersama untuk menangkal hoaks,” imbau Niken.

Baca juga: Ingin Prestasi Anak Gemilang? Rawatlah Cinta Ayah dan Bunda, Ini Trik Ala Ahli Parenting

Pesan serupa juga disampaikan oleh Konselor Keluarga, Robiah Al Adawiyah.

Menurutnya, dinamika digital saat ini menurutnya menuntut semua generasi untuk cerdas bergadget dalam keluarga.

“Batasi waktu,batasi konten, batasi ruang. Imbangi dengan menerapkan disiplin penggunaan, mengimbangi dengan kegiatan-kegiatan lain, dan orangtua memberikan teladan kegiatan produktif tanpa menggunakan gadget agar anak memiliki banyak pilihan dalam kegiatannya,” ujarnya.

Sementara itu, DPR RI juga mengimbau agar seluruh lapisan masyarakat terus menyesuaikan diri atau beradaptasi dengan perkembangan digital saat ini.

“Di era digital kita sedang new normal terhadap digital, melakukan penyesuaian dengan digital. Untuk generasi muda memang tidak ada masalah, tapi generasi tua tentu ada kendala menghadapi perkembangan teknologi. Makanya orang tua dituntut juga memahami dan beradaptasi dengan cepat terhadao perkembangan teknologi agar mampu membimbing anak menggunakan gadget untuk kegiatan yang positif,” ujar Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Abdul Kharis Almasyhari.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini